KRONOLOGI Perdana Menteri Jepang Shinzo Abe Ditembak Saat Berpidato di Kota Nara

- 8 Juli 2022, 16:30 WIB
KRONOLOGI Perdana Menteri Jepang Shinzo Abe Ditembak Saat Berpidato di Kota Nara
KRONOLOGI Perdana Menteri Jepang Shinzo Abe Ditembak Saat Berpidato di Kota Nara /Instagram.com/@shinzoabe

BANDUNGRAYA.ID- Kronologi mantan Perdana Menteri (PM) Jepang Shinzo Abe yang berasal dari Partai Demokrat Liberal dikabarkan ditembak saat tengah berpidato.

Dikutip BangdungRaya.id dari Antara, Suara seperti tembakan terdengar pada saat itu dan seorang pria terduga diamankan di lokasi kejadian, demikian dilaporkan media NHK.

Wartawan NHK yang berada di lokasi kejadian mengaku mendengar suara tembakan dua kali secara berturut-turut saat Abe berpidato.

Baca Juga: 4 Fakta Menarik Tersangka Predator Seksual Julianto Eka Putra, Sampe Pernah Dibikin Film Juga

Sementara itu Kantor Berita Kyodo memberitakan bahwa mantan PM Jepang itu kini dalam kondisi tak sadarkan diri dan diduga terkena serangan jantung.

Motif penembakan terhadap mantan Perdana Menteri Jepang tahun 2006 sampai 2007 itu masih dalam tahap penyelidikan.

NHK melaporkan langsung sesaat setelah kejadian terjadi di Kota Nara, Jepang pada hari Jumat, 8 Juli 2022.

Shinzo Abe ditembak di bagian dadanya saat tengah berpidato yang kemudian terjatuh dan tak sadarkan diri.

Baca Juga: Ciro Alves Gagal Reuni Mantan, Persib Agendakan Dua Uji Coba Kontra RANS Nusantara dan Persikabo 1973, Kapan?

Sesaat setelah peristiwa penembakan kepada mantan Perdana Menteri Jepang Shinzo Abe, korban langusng dilarikan ke rumah sakit.

Pelaku penembakan terhadap Shinzo Abe langsung ditahan ditempat.

Halaman:

Editor: Raabi Ghulamin Halim


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x