Cek Fakta: Sempat Viral Tagar Esemka, Benarkah Ini Foto Penampakan Mobil Hasil Produksinya?

- 9 September 2020, 10:02 WIB
Foto mobil yang disebarluaskan di media sosial Facebook yang diklaim bahwa mobil tersebut memilik tulisan 'ESEMKA'.
Foto mobil yang disebarluaskan di media sosial Facebook yang diklaim bahwa mobil tersebut memilik tulisan 'ESEMKA'. /

Baca Juga: Buat ARMY Bangga, BTS Duduki Puncak Billboard Hot 100 pada Pekan Kedua Lewat Lagu Dynamite

PT Solo Manufaktur Kreasi (SMK), agen pemegang merek mobil Esemka, mulai memasarkan kendaraan jenis pikap Esemka Bima 1.2 dan 1.3 sejak 6 September 2019.

Pabrik perakitan itu berada di Desa Demangan, Kecamatan Sambi, Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah. Pabrik ini menempati lahan seluas 115 ribu meter persegi.

Di salah satu bangunan di bagian depan, digunakan sebagai showroom untuk memajang kendaraan niaga Esemka Bima 1.2 dan 1.3.

Untuk pembelian mobil Esemka sendiri, saat ini bisa langsung ke showroom mobil Esemka di PT. Solo Manufaktur Kreasi (Esemka) di Boyolali, Jawa Tengah atau menghubungi showroom di nomor 0271-7851400.

Baca Juga: Timnas Indonesia U-19 Dibantai Kroasia 1-7, Ini Komentar Pelatih Shin Tae-yong

Dikutip dari Antara bahwa mobil Esemka ini telah diresmikan pabriknya oleh Presiden Joko Widodo dan didampingi Menteri Perindustrian Airlangga Hartarto pada 6 September 2019.

Pabrik mobil Esemka dengan nilai investasi sebesar Rp600 miliar tersebut dapat memproduksi mobil mencapai 18 ribu unit per tahun atau 1.500 unit per bulan.

Berdasarkan semua keterangan di atas, dapat disimpulkan bahwa kabar yang menampilkan mobil merah yang bertuliskan "ESEMKA' seperti sumber klaim termasuk kategori konten yang dimanipulasi.***

Halaman:

Editor: Bayu Nurullah

Sumber: Turn Back Hoax


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x