Cek Fakta: Benarkah Jokowi Disebut Sebagai Keturunan Nabi Sulaiman karena Bisa Bicara dengan Bebek?

- 18 Oktober 2020, 11:32 WIB
Presiden Joko Widodo (Jokowi): Hoaks Presiden merupakan keturunan Nabi Sulaiman.
Presiden Joko Widodo (Jokowi): Hoaks Presiden merupakan keturunan Nabi Sulaiman. /Setkab.go.id

PR BANDUNGRAYA - Tersiar kabar di media sosial Facebook yang mengklaim Ali Mochtar Ngabalin sebut Presiden Joko Widodo (Jokowi) sebagai keturunan Nabi Sulaiman.

Hal ini dibuktikan dengan dalih Presiden Jokowi bisa berbicara dengan Bebek. Sementara, Nabi Sulaiman adalah salah satu utusan Allah yang dikaruniai mukjizat dapat mengerti bahasa hewan.

Berdasarkan hasil penelusuran sebagaimana dikutip Prbandungraya.pikiran-rakyat.com dari laman Turnbackhoax.id dengan judul "[SALAH] Ngabalin Sebut Jokowi Keturunan Nabi Sulaiman", klaim soal Jokowi keturunan Nabi Sulaiman yang disebut Ali Mochtar Ngabalin adalah hoaks.

Baca Juga: ShopeePay Hadirkan ShopeePay Talk: Bertumbuh Lewat Bisnis Delivery Online Bersama Steak 21

Kabar ini dibagikan pertama kali oleh pemilik akun Facebook Prabu Wicaksono yang mengunggah tangkapan layar berita media online Togog News dengan narasi sebagai berikut.

"NGABALIN: Jangan macam-macam sama Pak Jokowi, beliau keturunan Nabi Sulaiman,buktinya bisa bicara dengan Bebek".

Dok. Turnbackhoax.id
Dok. Turnbackhoax.id

Setelah dilakukan penelusuran di mesin pencarian, tidak ditemukan artikel media Togog News dengan judul sesuai narasi. Media Togog News sendiri pun tidak ditemukan di laman Google.

Baca Juga: 7 Latihan Olahraga Ini Akan Mengguncang Tubuh untuk Menyambut Hari Anda

Adapun foto yang digunakan dalam tangkapan layar artikel itu merupakan foto Ali Mochtar Ngabalin saat bertemu Presiden Joko Widodo.

Halaman:

Editor: Fitri Nursaniyah

Sumber: turnbackhoax.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x