Jadwal Pemadaman Listrik Wilayah Cimahi di Hari Pahlawan, 10 November 2020: Terjadi di 3 Komplek

- 10 November 2020, 09:39 WIB
ILUSTRASI pemadaman listrik.*
ILUSTRASI pemadaman listrik.* /Pikiran Rakyat/pikiran-rakyat.com

PR BANDUNGRAYA - Dalam rangka menjaga dan meningkatkan keandalan pasokan listrik, Perusahaan Listrik Negara (PLN) kembali melaksanakan pemeliharaan jaringan di beberapa lokasi hari ini.

Pemeliharaan ditujukkan dengan melakukan pemadaman listrik secara bergilir di wilayah Cimahi dan sekitarnya.

Pemadaman listrik akan berlangsung sejak pagi hingga siang hari di berbagai tempat, mulai dari perumahan hingga tempat usaha.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Hari ini, 10 November 2020: Aries Cek Kesehatan, Taurus Nikmati Waktumu, Gemini?

Sebagaimana dikutip Pikiranrakyat-bandungraya.com pada akun Instagram PT PLN (Persero) UP3 Cimahi @pln_cimahi pada Selasa, 10 November 2020, berikut jadwal pemadaman listrik Wilayah Kota Cimahi.

Pukul 10.00 - 15.00 WIB

Wilayah pemadaman meliputi sebagian Jl Cipangeran, Kp Warung Kaweni, Jl. Kolonel Masturi, Kp. Cikendal, KK D'Green Aqila, KK Griya Asri Cipageran, KK Bukit Mas Cipageran, Kp. Warung Nangka, Kp. Warung Muncang, Terobosan.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Hari ini, 10 November 2020: Cancer Coba Relaksasi, Leo Ingat Konsekuensi, Virgo?

Pihak PLN menyampaikan bahwa apabila terjadi pemadaman diluar jadwal tersebut, maka telah terjadi gangguan kelistrikan.

PLN mengimbau jika terjadi hal tersebut, pelanggan dapat menghubungi Contact Center PLN 123 atau melalui Aplikasi PLN Mobile.

Halaman:

Editor: Fitri Nursaniyah

Sumber: PLN


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x