Begini Cara Vote Andina Julie di Ajang Miss Grand International 2022, Bisa Lewat Facebook dan Instagram

21 Oktober 2022, 19:07 WIB
Begini Cara Vote Andina Julie di Ajang Miss Grand Internasional 2022, Bisa Lewat Facebook dan Instagram /Instagram/@andina_julie//


BANDUNGRAYA.ID – Begini cara vote Andina Julie di ajang Miss Grand International 2022, bisa lewat Facebook dan Instagram.

Menjadi perwakilan Indonesia di ajang Miss Grand Internasional 2022, yuk, dukung Andina Julie dengan cara ini di Facebook dan Instagram.

Andina Julie sebagai perwakilan Indonesia dalam ajang bergengsi Miss Grand International 2022 memakai kostum Reog tampak sangat megah dan memukau.

Baca Juga: IMEI Keblokir? Inilah Trik Daftar MEI iPhone Kartu Telkomsel Terbaru Oktober 2022 Gratis, Mudah dan Cepat

Wanita yang lahir pada tahun 2001 itu memakai kostum Reog Ponorogo yang merupakan kesenian yang berasal dari Jawa Timur, Indonesia.

Foto Andina memakai kostum tersebut diunggah di akun resmi Miss Grand International (@missgrandinternational) pada 21 Oktober 2022.

Peragaan busana atau kostum tersebut merupakan bagian dari ajang Miss Grand International dalam rangka pemilihan kostum terbaik.

Baca Juga: Sutradara Preman Pensiun 7 Dapat Komentar Kasar, Kang Cecep dan Bubun Tak Tingga Diam! Ikut Bilang Begini

Dalam unggahan tersebut, masyarakat Indonesia dapat secara langsung mendukung Andina Julie sebagai perwakilan Indonesia untuk masuk ke dalam 20 kostum terbaik atau Best National Costume.

Dukungan dapat dilakukan melalui 2 platform media sosial yaitu vote melalui Facebook dan Instagram.

Baca Juga: Sinopsis Film Perfect Strangers, Pertemanan 7 Sahabat Terancam Bubar Karena Permainan Bongkar Isi HP

Untuk Facebook dapat dilakukan dengan cara, pertama mengikuti atau follow Facebook Page Miss Grand International sebelum memilih.

Jika tidak melakukan langkah pertama, suara dianggap tidak sah.

Kedua, klik suka atau like pada foto Andina Julie. 1 like bernilai 1 poin.

Baca Juga: Ini Kandidat Pelatih Baru Aston Villa yang Akan Gantikan Steven Gerrard, Siapa Prediksimu?

Kemudian, pemberian suara dapat dilakukan dengan bagikan postingan tersebut. Membagikan 1 kali postingan tersebut bernilai 2 suara atau poin.

Untuk Instagram dapat dilakukan dengan cara yang sama yaitu mengikuti atau follow akun Instagram Miss Grand International.
Jika tidak melakukan langkah pertama, sama seperti di Facebook, suara dianggap tidak sah.

Baca Juga:  Lirik Lagu Anti-Hero yang Baru Dirilis Taylor Swift Hari Ini dalam Album Midnight

Kemudian, klik suka atau like pada foto Andina Julie. 1 like bernilai 10 poin.

Masyarakat Indonesia dapat mendukung sampai tanggal 22 Oktober 2022 pukul 23.59 WIB.

Setelah terpilih 20 Best National Costume, peserta akan disaring sehingga terpilih 10 peserta terbaik.

Miss Grand International diikuti oleh 71 peserta dari berbagai negara.
Puncak acara Miss Grand International akan diadakan pada tanggal 25 Oktober 2022 mendatang.

Baca Juga: Jadwal Seleksi PPPK 2022 Terbaru Resmi Diinfokan Hari Ini! Kabar Gembira untuk Para Honorer

Ajang bergengsi ini nantinya akan diadakan di Sentul International Convention Center di Bogor, Provinsi jawa Barat.

Miss Grand International merupakan ajang yang dibuat oleh sebuah organisasi di Thailand pada tahun 2013.

Sebelumnya, sempat viral berita terkait peserta Miss Grand International 2022 yaitu perwakilan dari Rusia dan Ukraina yang terlibat pertikaian setelah sitempatkan di kamar yang sama.

Hal ini dipicu karena dua negara tersebut sampai saat ini masih dalam situasi berperang yang disebabkan oleh berbagai faktor.***

Editor: Rizal Sunandar

Tags

Terkini

Terpopuler