12 Urutan Shio Berdasarkan Tahun Lahir, Apakah Shio Kamu Termasuk yang Beruntung pada Imlek 2023?

14 Januari 2023, 17:19 WIB
12 Urutan Shio Berdasarkan Tahun Lahir, Apakah Shio Kamu Termasuk yang Beruntung pada Imlek 2023? /Freepik/

BANDUNGRAYA.ID- 12 Urutan Shio Berdasarkan Tahun Lahir, Apakah Shio Kamu Termasuk yang Beruntung pada Imlek 2023?.

Astrologi Tionghoa di Indonesia dikenal dengan shio. Istilah kata shio yang biasa didengar di Indonesia diambil dari lafal dialek Hokkian: sheshio, Hanzi: ??, pinyin: shengxiao).

Untuk masyarakat Tionghoa, shio di dipercaya dapat menentukan peruntungan yang dilihat berdasarkan dua belas tanda hewan yang mewakili setiap tahun.

Mengacu pada perhitungan Kalender Lunar tradisional Cina, skema dalam shio merujuk siklus 12 tahun dan setiap tahun baru diwakili salah satu dari 12 hewan.

Perhitungan Kalender Lunar tradisional Cina dimulai dari Musim Semi (Februari, Maret, April), Musim Panas (Mei, Juni, Juli), Musim Gugur (Agustus, September, Oktober), dan terakhir Musim Dingin (November, Desember, Januari).

Setiap shio berkaitan dengan elemen Bumi berdasarkan urutan dan sifatnya, yaitu kayu, api, air, tanah, logam.

Baca Juga: Santap Mie Bisa Panjang Umur? 5 Makanan Pembawa Hoki ini Wajib Dihidangkan Saat Perayaan Tahun Baru Imlek

Ditahun 2023 ini terdapat beberapa shio yang diprediksi akan mendapatkan keberuntungan dan kesuksesan, seperti shio kuda, shio kerbau, shio macan, shio kelinci dan shio ular.

Sudahkah kamu mengetahui terlahir dengan shio apa? Dengan mengetahui shio tahun lahir dan bulan lahirnya, maka bisa mengenali lebih dalam sifat dan karakter shio yang dimiliki.

Berikut beberapa shio berdasarkan tahun lahir:

1. Shio Anda MACAN jika lahir pada 1950, 1962, 1974, 1986, 1998, 2010.

Salah satu sifat yang dimiliki oleh shio macan adalah serius dan teliti. Sifat ini dapat dilihat ketika mereka mengerjakan pekerjaannya yang tidak pernah ceroboh dan main-main.

Jujur dan penyayang, selalu berkata jujur dan apa adanya membuat mereka disukai orang lain.

Baca Juga: INFO Lowongan Kerja Terbaru! Link Daftar Loker di Mixue Indonesia Januari 2023 Klik di Sini

Penyayang dapat diartikan sebagai sifat yang penuh perhatian dan mau membantu orang lain yang sedang kesusahan.

Ambisius, ketika mereka sudah menginginkan suatu hal akan berusaha untuk mencapai hal itu meskipun harus melewati rintangan yang sulit.

2. Shio Anda KELINCI jika lahir pada 1951, 1963, 1975, 1987, 1999, 2011.

Pemilik shio kelinci ini dikenal dengan sifat lemah lembutnya, karena sifat lemah lembut, kelembutannya yang dimiliki membuat mereka tidak mudah marah dan lebih suka menghindari perdebatan.

3. Shio Anda NAGA jika lahir pada 1952, 1964, 1976, 1988, 2000, 2012.

Setia, sifat setia berarti sebagai seorang yang tidak mau selingkuh dan tidak melupakan persahabatan demi keuntungan dalam bahasa sederhananya adalah mereka yang memiliki shio naga tidak ingin berkhianat kepada orang lain.

Baca Juga: Mau CV Kamu Dilirik HRD? Intip Trik Membuat Tampilan CV Agar Terlihat Menarik, Simpel dan Anti Ribet!

Kompeten atau dapat diartikan seperti ketika melakukan pekerjaan yang sesuai kompetensinya, maka pekerjaan itu akan selesai dengan baik dan benar.

Mereka akan selalu mengasah kompetensinya dengan konsentrasi tinggi supaya mencapai karir yang lebih tinggi.

4. Shio Anda ULAR jika lahir pada 1953, 1965, 1977, 1989, 2001, 2013.

Menawan atau memukau karena sifat ini mereka yang memiliki shio ular menjadi perhatian banyak orang, baik itu ketampanan, kelembutannya, dan lain-lain.

Ringan tangan atau mudah menolong, karena sifat ini mereka dikenal oleh banyak orang dan punya banyak teman.

Prinsip mereka selagi bisa menolong, maka tolonglah tidak harus menunggu waktu yang tepat untuk menolong orang lain.

5. Shio Anda KUDA jika lahir pada 1954, 1966, 1978, 1990, 2002, 2014.

Ceria, sifat ceria ini dapat dilihat ketika mereka bertemu dengan temannya dan langsung menyapa dari kejauhan. Sifat ceria ini membawa mereka mudah bergaul dengan orang lain sehingga mempunyai teman yang banyak.

Lucu atau bisa diartikan seperti seseorang yang bisa menghibur orang yang sedang sedih dan mampu menemukan kesenangan meskipun dalam keadaan yang membosankan.

Sabar dan pemaaf, sifat sabar dan pemaaf ini dapat digambarkan seperti ketika ada yang menyakitinya, maka mereka (shio kuda) akan lebih memilih untuk memaafkannya daripada membalasnya.

Baca Juga: Link Pengumuman PPPK Tenaga Teknis 2022? Cek Hasilnya di Sini Jangan Sampai Salah Klik

6. Shio Anda KAMBING jika lahir pada 1955, 1967, 1979, 1991, 2003, 2015.

Tidak suka pamer, maksudnya ketika memiliki sesuatu, melakukan sesuatu, atau hal-hal lain tidak ingin memperlihatkannya kepada orang banyak.
Mencintai perdamaian dapat diartikan seperti tidak suka dengan perdebatan dan lebih memilih untuk mengalah.

Dan yang terakhir sifat perhatian yang dapat dibuktikan ketika mereka mendengarkan keluh kesah orang lain atau dapat diartikan sebagai pendengar yang baik.

7. Shio Anda MONYET jika lahir pada 1956, 1968, 1980, 1992, 2004, 2016.

Lucu atau selera humor yang tinggi sehingga dapat menghibur orang lain yang sedih dan bisa membuat tertawa.

Sifat pemaaf, sifat pemaaf ini dapat digambarkan seperti ketika ada yang menyakitinya, maka mereka yang memiliki shio monyet akan lebih memilih untuk memaafkannya daripada membalasnya.

8. Shio Anda AYAM jika lahir pada 1957, 1969, 1981, 1993, 2005, 2017.

Sifat modis dimiliki oleh mereka yang memiliki shio ayam. Sifat modis ini membuat mereka berpenampilan menarik dan karena sifat modis ini membuat mereka semakin berpikir maju terutama dalam hal model pakaian.

Sifat perfeksionis atau ketika melakukan sesuatu selalu berkeinginan mendapatkan hasil yang perfek atau sempurna. Baik hati atau tulus ketika membantu orang lain yang sedang kesusahan.

9. Shio Anda ANJING jika lahir pada 1958, 1970, 1982, 1994, 2006, 2018.

Sifat adil, mereka suka menegakkan keadilan sehingga disukai oleh banyak orang. Jujur, selalu berkata jujur dan apa adanya membuat mereka disukai orang lain.

Ada satu sifat unik yang dimiliki oleh mereka yang memiliki shio anjing, sifat itu adalah insting yang kuat. Maksudnya mereka bisa menentukan rasa yang salah dan rasa benar.

Mereka tidak bisa memaafkan sifat yang samar-samar, bagi mereka tidak ingin berkompromi pada sesuatu yang tidak pasti.

10. Shio Anda BABI jika lahir pada 1959, 1971, 1983, 1995, 2007, 2019.

Jujur dan menepati janji sehingga mereka dihormati dan orang lain mau berkomitmen atau bekerja sama.

Mereka mampu melihat segalanya dan mampu melakukan segala hal, tidak suka pamer dan selalu menunjukkan kesederhanaan.

Baca Juga: LOKER BUMN TELKOM 2023: Buka Lowongan untuk Berbagai Posisi, Begini Cara Daftarnya!

Singkatnya mereka ini bijaksana dan cerdas. Pekerja keras, mereka selalu berpikir dalam bekerja karena mereka percaya suatu saat akan menuju ke kehidupan yang lebih baik.

11. Shio Anda TIKUS jika lahir pada 1960, 1972, 1984, 1996, 2008, 2020.

Shio tikus mempunyai karakter cerdas, ceria, dan bertanggung jawab. Cerdas, mereka yang memiliki shio tikus ini sangat cerdas dalam memahami sesuatu karena kecerdasannya, mereka bisa mencapai sesuatu yang besar.

Ceria, dengan karakter cerianya dapat membuat orang lain bahagia dan menarik banyak orang. Karakter ceria ini membuat pertemanan menjadi tambah banyak.

Bertanggung jawab, mereka yang memiliki shio tikus akan bertanggung jawab dengan pilihannya dan tugas yang dilakukan.

12. Shio Anda KERBAU jika lahir pada 1961, 1973, 1985, 1997, 2009, 2021.

Shio Kerbau mempunyai karakter terpercaya atau menepati janji. Mereka akan berusaha untuk tidak ingkar janji karena tidak ingin membuat orang lain kecewa.

Karena sifatnya ini mereka jadi dipercaya oleh orang lain. Berbakti, sifat yang satu ini dapat diartikan sebagai seorang yang ingin menjaga kehidupan orang tua agar baik-baik saja dan berusaha untuk memenuhi keinginan orang tua

Baca Juga: LOKER BUMN TELKOM 2023: Buka Lowongan untuk Berbagai Posisi, Begini Cara Daftarnya!

Berikut shio bulan lahir yang dikenal:

1. Februari (4 Februari – 5 Maret): bulan MACAN.

2. Maret (6 Maret–4 April): bulan KELINCI.

3. April (5April–5 Mei): bulan NAGA.

4. Mei (6 Mei–5 Juni): bulan ULAR.

5. Juni (6 Juni–6 Juli): bulan KUDA.

6. Juli (7 Juli–7 Agustus): bulan KAMBING.

7. Agustus (8 Agustus–7 September): bulan MONYET.

8. September (8 September–7 Oktober): bulan AYAM.

9. Oktober (8 Oktober–6 November): bulan ANJING.

10. November (7 November–6 Desember): bulan BABI.

11. Desember (7 Desember–5 Januari): bulan TIKUS.

12. Januari (6 Januari–3 Februari): bulan KERBAU.***

 

Editor: Raabi Ghulamin Halim

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler