Berikut 10 Grup Band K-Pop yang Paling Banyak Diciutkan di Twitter dalam Setahun Terakhir

23 September 2020, 11:17 WIB
Idol K-Pop. /Dok. Soompi

PR BANDUNGRAYA - Eksistensi artis Korean Pop (K-Pop) kini telah merambah ke berbagai belahan dunia.

Jenis musik populer yang berasal dari Korea Selatan ini mampu menembus chart tertinggi di berbagai ajang penghargaan di dalam negeri maupun di mancanegara.

Kpop yang berasal dari Korea Selatan ini banyak digemari oleh para penikmat musik dari segala penjuru dunia.

Baca Juga: Jelang Pilkada Serentak, KPU Finalisasi Aturan Pembatasan Kegiatan yang Berpotensi Libatkan Massa

Populernya Kpop sebagai aliran musik ini tak lepas dari demam Korea atau Korean Wave di berbagai negara.

Banyak group band, baik boy band dan girl band yang muncul dan meraih popularitas.

Belum lama in Twitter telah mengungkapkan data menarik untuk merayakan 10 tahun K-Pop di Twitter.

Dikutip Pikiranrakyat-bandungraya.com dari Soompi pada 21 September 2020, Twitter membagikan laporan tentang statistik Twitter K-Pop dan mengumumkan bahwa ada total 6,1 miliar tweet terkait K-Pop dalam setahun terakhir.

Diberitakan sebelumnya, antara 1 Juli 2019 hingga 30 Juni 2020, negara-negara yang paling banyak men-tweet tentang K-Pop posisi pertama diduduki oleh Thailand, sedangkan posisi kedua oleh Korea Selatan dan Indonesia menduduki posisi ketiga.

Baca Juga: Tak Pandang Bulu, Berikut Deretan Pemimpin Negara yang Pernah Terinfeksi Covid-19

Selain daftar negara-negara yang paling banyak membahas tentang K-Pop, berikut daftar 10 artis K-Pop yang paling banyak disebut dan banyak diperbincangkan di media sosial Twitter.

1. BTS
2. EXO
3. GOT7
4. BLACKPINK
5. NCT 127
6. MONSTA X
7. SEVENTEEN
8. NCT Dream
9. TWICE
10. Stray Kids

Kemudian, terdapat pula daftar 10 artis K-Pop yang tengah naik daun.

1. Stray Kids
2. ATEEZ
3. TXT
4. IZ*ONE
5. SuperM
6. AB6IX
7. WayV
8. CIX
9. LOONA
10. ITZY.

Baca Juga: Cek Fakta: Benarkah Subsidi Gaji Rp 600.000 Batal Cair untuk 15 Juta Pekerja?

Tren K-Pop sudah banyak memberikan pengaruh banyak terutama bagi negara asalnya.

Hampir di setiap negara kini lebih mengenal banyak tentang budaya Korea Selatan, yang disampaikan lewat musik, film, makanan, drama maupun mode.***

Editor: Bayu Nurullah

Sumber: Soompi dan Berbagai Sumber.

Tags

Terkini

Terpopuler