Buat Penggemar Kesal, Perjalanan Pertama ke Bandara ENHYPEN Ricuh dan Kacau

26 September 2020, 19:44 WIB
ENHYPEN mengalami pengalaman yang buruk saat melakukan perjalanan pertama ke bandara. /Dok. Koreaboo

PR BANDUNGRAYA – ENHYPEN memang belum memulai debutnya, namun para anggota telah mengumpulkan penggemar dalam jumlah besar sejak mereka ada di acara survival show Mnet, I-LAND.

Namun, tidak ada yang bisa meramalkan kekacauan yang terjadi selama perjalanan pertama ke bandara. Kondisi tersebut membuat para penggemar global sangat marah.

Sebelumnya, sudah lebih dari sepekan sejak line-up ENHYPEN diumumkan pada final I-LAND. Grup ini telah menarik banyak penggemar yang belum pernah terjadi pada acara-acara survival show sebelumnya.

Baca Juga: Susul Kabar Febri Diansyah, KPK Akui Ratusan Pegawai Mengundurkan Diri Sejak 4 Tahun Lalu

Sebagian besar anggota masing-masing menerima lebih dari 1 juta suara, juga dalam delapan jam setelah meluncurkan akun Twitter-nya, mereka sudah memiliki sejumlah 500.000 pengikut.

Rekor grup ini berlanjut dengan siaran langsung pertama mereka, yang ditonton oleh lebih dari 1.07 juta pemirsa.

Hari ini, saat ENHYPEN mengunjungi Bandara Gimpo di Seoul untuk melakukan penerbangan dengan jadwal di Pulau Jeju, tidak mengherankan jika perjalanan mereka menarik banyak penggemar.

Tentu saja, tidak ada yang menyangka para member akan dikerumuni oleh banyak orang dan penggemar di bandara.

Heeseung ENHYPEN (menggunakan hoodie) di Bandara Gimpo di tengah banyak orang dan penggemar. Dok. Koreaboo

Baca Juga: Sebut BTS Boy Band Tidak Penting, Presenter TV Anne Hegerty Mendapat Kritikan dari ARMY

Dari foto yang banyak tersebar, keadaan di sana nampak begitu riuh, bahkan salah satu media asing menggambarkannya sebagai 'kekacauan'.

Laporan dari penggemar Korea yang tengah berada di tempat kejadian melukiskan gambaran yang lebih buruk.

Menurut beberapa orang, beberapa anggota didorong dengan kasar, Ni-Ki dipisahkan dari anggota lainnya, dan Jake dilaporkan menangis selama kericuhan tersebut.

Rekaman mengejutkan yang diambil di tempat kejadian juga menunjukkan Jake jatuh atau pingsan.

Dilihat dari gambar dan video, banyak fandom percaya bahwa semua member tampak ketakutan.

Bahkan banyak dugaan, sasaeng (penggemar penguntit) juga bisa mendapatkan informasi boarding dan nomor kursi anggota, serta memesan tiket untuk penerbangan mereka.

Baca Juga: Kenalkan Batik ke Mancanegara, KBRI Akan Fasilitasi Para Desainer agar Tembus di Pasar Italia

Melihat hal tersebut, tentu saja banyak penggemar, baik dari Korea maupun internasional, marah dan kesal melihat bagaimana pengalaman pertama para anggota di bandara.

Mengingat boy band ini belum debut, banyak juga yang berpendapat bahwa kunjungan bandara seharusnya dianggap sebagai jadwal pribadi dan memberi label fansite yang hadir sebagai sasaeng.

Penggemar juga memuji manajer grup ENHYPEN, yang tampaknya selalu melindungi anggota secara fisik dari bahaya.

Manager ENHYPEN melindungi salah satu member saat kericuhan terjadi. Dok. Koreaboo

Baca Juga: Kenalkan Batik ke Mancanegara, KBRI Akan Fasilitasi Para Desainer agar Tembus di Pasar Italia

Dalam waktu satu jam setelah rekaman muncul, tagar #ProtectENHYPEN menjadi trending topic nomor satu di seluruh dunia di media sosial Twitter dan menyerukan agensi grup, BE:LIFT, untuk menciptakan lingkungan yang lebih aman bagi para anggota.

Tak lama kemudian setelah kericuhan itu terjadi, BE:LIFT mengunggah Pemberitahuan Etiket Penggemar ke Weverse yang merinci dengan tepat bagaimana penggemar ENHYPEN harus berperilaku untuk melindungi hak artis.

Dalam pedoman, agensi melarang penggemar mengunjungi ruang pribadi dan jadwal tanpa pemberitahuan ke publik.

Penggemar yang melanggar aturan ini akan dikeluarkan dari lokasi dan diminta untuk menghapus rekaman suara dan video mereka.

BE:LIFT juga memperingatkan agar tidak menguntit anggota ENHYPEN dan membeli atau menjual informasi pribadi mereka (termasuk nomor telepon dan informasi penerbangan), serta memblokir mereka memasuki kendaraan mereka.

Beberapa jam sejak kericuhan berlangsung, beberapa fansite ENHYPEN yang hadir telah menghapus foto pratinjau mereka atau menonaktifkan akun mereka.***

Editor: Bayu Nurullah

Sumber: Koreaboo

Tags

Terkini

Terpopuler