Mnet Buat Pernyataan Resmi Mengenai Aktivitas IZ*ONE di Masa Depan, Setelah Rilis Permintaan Maaf

19 November 2020, 11:49 WIB
IZ*ONE. /Dok. Allkpop

PR BANDUNGRAYA – Mnet telah merilis pernyataan resmi mengenai aktivitas IZ*ONE di masa depan.

Sebelumnya, Mnet telah mengeluarkan permintaan maaf yang didedikasikan untuk mantan trainee yang suaranya dimanipulasi dan dieliminasi secara paksa dari serial 'Produce'.

Saat ini, Mnet telah membuat pengumuman resmi yang menyatakan bahwa IZ*ONE akan melanjutkan kegiatan yang dijadwalkan sebelumnya, termasuk perilisan album baru pada 7 Desember mendatang dan persiapan penampilan di 'MAMA 2020' pada 6 Desember mendatang.

Baca Juga: 5 Fakta Yeonjun TXT yang Mungkin Belum Penggemar Ketahui, Ternyata Sempat Jadi Model

Berikut pernyataan lengkap resmi, dilansir Prbadungraya.pikiran-rakyat.com dari Allkpop.

"Halo. Ini Mnet.

Kami ingin membuat pernyataan tentang aktivitas IZ * ONE di masa mendatang.

Seperti yang telah diumumkan sebelumnya, IZ*ONE akan merilis album baru pada 7 Desember, dan mereka juga berencana menghadiri '2020 MAMA' pada 6 Desember mendatang.

Mnet akan sepenuhnya bertanggung jawab atas situasi 'Produce' yang sedang berlangsung. Mnet akan bertanggung jawab penuh untuk para trainee yang terkena dampak, serta kami juga akan melakukan yang terbaik untuk mendukung penuh IZ*ONE, yang sudah melakukan promosi sebagai grup dan sudah mengejar impian mereka.

Baca Juga: Tingkat Keberhasilan Diklaim 95 Persen, Vaksin Pfizer Bisa Digunakan di AS dalam Waktu Dekat

Off The Record Swing Entertainment, yang saat ini bersama-sama mengelola IZ*ONE, juga akan melakukan yang terbaik untuk memenuhi tugasnya membantu mengembangkan artis mereka.

Kami dengan tulus berterima kasih kepada semua penggemar yang selalu mencintai dan mendukung IZ*ONE. Selain itu, kami meminta maaf sekali lagi kepada semua trainee yang terpengaruh oleh hal ini dan pemirsa yang mendukung mereka dengan cinta."

Sebelumnya, para pecinta musik Kpop pasti mengetahui survival show antar trainee dari berbagai agensi yang diselenggarakan Mnet, yakni serial Produce.

Serial Produce yang belakangan sangat digemari para pecinta musik K-pop dan sangat digandrungi di Korea Selatan belakangan ini.

Baca Juga: Big Hit Labels Rilis Teaser Video Baru, Ini 5 Kesamaan MV BTS ‘Life Goes On’ dengan Lagu Sebelumnya

Mengusung konsep persaingan antar trainee dari berbagai agensi besar dan kecil di Korea Selatan, serial Produce selalu jadi perbincangan hangat di kalangan penggemar.

Namun, terdapat sebuah skandal terjadi dalam proses pemilihan di seluruh serial Produce yang telah tayang dan mendebutkan beberapa grup tersebut.

Awal mula skandal tersebut dimulai dari kecurigaan penonton mengenai sistem penilaian dalam kompetisi tersebut pada bulan Juli 2019.***

Editor: Bayu Nurulah

Sumber: allkpop

Tags

Terkini

Terpopuler