BTS Sendiri Ikut Andil Tulis Lagu-lagu di Album BE, Ini Daftar Member dalam Setiap Lagu di Album BE

20 November 2020, 14:26 WIB
BTS dalam press conference album BE Deluxe Edition. /Tangkapan layar YouTube/Big Hit Labels

PR BANDUNGRAYA – BTS baru saja merilis video klip lagu terbaru bertajuk ‘Life Goes On’ sekaligus album terbaru mereka yang bertajuk ‘BE’.

Sebagai salah satu lagu utama dari album ‘BE’, Life Goes On, telah berhasil membius ARMY, nama penggemar BTS sejak pertama perilisannya.

ARMY dibuat terharu dengan lirik dari lagu-lagu yang telah dirilis bersama album BE yang syarat makna dan punya banyak pesan bagi para pecinta musik Kpop khususnya ARMY.

Baca Juga: Terjemahan SKIT BTS di Almbum BE: Penyani No. 1 Billboard

Disuguhkan dengan berbagai lirik yang penuh makna, pastinya ARMY penasaran siapa saja yang terlibat dalam proses penulisan lagu dalam album BE.

Tak disangka, setiap member BTS setidaknya terlibat dalam satu lagu di album BE. Dikutip Prbandungraya.pikiran-rakyat.com, member BTS terlibat secara langsung dalam proses penulisan lagu-lagu di album. Berikut rinciannya.

Dalam laporan baru yang meninjau lagu-lagu yang akan datang untuk disiarkan, KBS telah mengungkapkan anggota BTS mana yang dikreditkan sebagai penulis lagu di semua lagu BE!

Baca Juga: Link Download dan Baca Manga One Piece 996 Terbaru, Law Temukan Poneglyph hingga Sanji Kalah Lagi

1. Life Goes On

Life Goes On ditulis bersama oleh RM, Suga, dan J-Hope.

Penulis lagu lain yang mengerjakan lagu Life Goes On adalah Pdogg, Ruuth, Chris James, dan Antonina Armato.

2. Fly to My Room

Fly to My Room juga ditulis bersama oleh RM, Suga, dan J-Hope.

Penulis lagu lain yang mengerjakan lagu tersebut adalah Cosmo's Midnight dan Joe Femi Griffith.

Baca Juga: Link Baca dan Ringkasan Spoiler Manga Boruto Chapter 52, Naruto Keluarkan Kekuatan Penuh

3. Blue & Grey

Blue & Grey ditulis bersama oleh V, Suga, RM, dan J-Hope.

Penulis lagu lain yang mengerjakan lagu tersebut adalah Jisoo Park, Levi, Hiss Noise, dan Metaphor. Hiss Noise adalah produser in-house Big Hit Entertainment lainnya.

4. "Skit"

Tidak ada kredit penulisan atau komposisi khusus untuk "Skit" dari BE.

Baca Juga: Link Baca dan Ringkasan Spoiler Manga Boruto Chapter 52, Naruto Keluarkan Kekuatan Penuh

5. "Telephatyi"

Telephaty ditulis bersama oleh Suga, RM, dan Jungkook.

Penulis lagu lain yang mengerjakan lagu itu termasuk El Capitxn dan Hiss Noise. Keduanya adalah produser in-house untuk Big Hit Entertainment.

6. "Dis-ease"

"Dis-eas" disusun dan ditulis oleh J-Hope, dan ditulis bersama oleh RM, Suga, dan Jimin.

Penulis lagu lain yang mengerjakan lagu tersebut adalah Ivan Jackson Rosenberg, GHSTLOOP, Pdogg, dan Randy Runyon.

Baca Juga: 6 Klub Liga 1 Lolos Lisensi AFC, Persib Bandung Salah Satunya

7. Stay

Stay ditulis bersama dan oleh Jungkook, RM, dan Jin.

Penulis lagu lain yang mengerjakan lagu tersebut termasuk Arston, seorang DJ Belarusia.

8. Dynamite

Seperti yang mungkin sudah kamu ketahui, tidak ada anggota yang dikreditkan pada lagu BTS berbahasa Inggris "Dynamite". Lagu itu ditulis oleh David Stewart dan Jessica Agomb.***

Editor: Fitri Nursaniyah

Sumber: Koreaboo

Tags

Terkini

Terpopuler