Masih Banyak yang Ragu Vaksinasi Covid-19, Begini Penjelasan Ariel Noah Soal Fungsi Vaksin

- 23 Februari 2021, 18:39 WIB
Vokalis band Noah, Ariel bercerita soal vaksinasi Covid-19.
Vokalis band Noah, Ariel bercerita soal vaksinasi Covid-19. /Humas Kota Bandung

PR BANDUNGRAYA - Pertengahan Januari lalu, pemerintah resmi memulai program vaksinasi Covid-19.

Vaksinasi Covid-19 tersebut dimulai dari Presiden RI, Joko Widodo (Jokowi) dan sejumlah selebritis seperti Raffi Ahmad.

Jokowi menyatakan bahwa dirinya bersedia menjadi orang pertama Indonesia yang divaksinasi agar rakyat percaya bahwa vaksinasi Covid-19 ini aman.

Baca Juga: Aksi Kritik Giring ke Anies Baswedan Disindir Keras Pasha Ungu, Begini Respons PSI Bandung

“Saya tegaskan bahwa vaksin Covid-19 yang akan digunakan di Indonesia adalah vaksin yang telah diuji melalui penelitian di berbagai negara," kata Jokowi.

"Terbukti aman, dan nantinya mendapat rekomendasi BPOM, serta dinyatakan halal oleh MUI,” tutur Jokowi sebagaimana dikutip PRBandungRaya.com dari Presiden RI, Selasa 23 Februari 2021.

Jokowi menegaskan hal tersebut karena masih banyak masyarakat yang skeptis akan penggunaan vaksin untuk melawan virus corona penyebab Covid-19 ini.

Baca Juga: Daft Punk Bubar, Warganet Saling Tebak Alasan Pembubaran Duo Musik Elektronik si Peraih 6 Piala GRAMMY

Salah satu selebritis sekaligus warga Kota Bandung yang sudah divaksinasi adalah vokalis band Noah, Ariel.

Diketahui sebelumnya, Ariel sudah mengikuti vaksinasi tahap pertama pada 14 Januari 2021 lalu.

Kemudian Ariel Noah diundang dalam acara Sule Channel oleh komedian Sule.

Halaman:

Editor: Fitri Nursaniyah

Sumber: Youtube Sule Channel Presiden RI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x