ARMY Merapat, Ini Loh Isi Curhatan Jin BTS pada Lee Youngji: Katanya Gak Punya Teman?

- 21 Oktober 2022, 19:34 WIB
Jin BTS Curhat pada Lee Youngji Tidak Punya Teman, Ternyata Jadi Superstar Sulit!
Jin BTS Curhat pada Lee Youngji Tidak Punya Teman, Ternyata Jadi Superstar Sulit! /Instagram: @jin


BANDUNGRAYA.ID - ARMY Merapat, Ini Loh Isi Curhatan Jin BTS pada Lee Youngji: Katanya Gak Punya Teman?

Jin BTS hadir sebagai bintang tamu dalam acara Youtube milik youtuber sekaligus rapper Lee Youngji. Acara bertajuk "Nothing Much Prepared" ini mengudara pada Kamis 20 Oktober 2022.

Acara Lee Youngji merupakan variety show pertama yang Jin hadiri setelah BTS beraktivitas secara solo di tahun ini.

Baca Juga: Pendapatan Korea Selatan Menurun Usai BTS Putuskan ‘Hiatus’ dan Jalani Wajib Militer

Pada Youngji, Jin BTS bercerita dirinya sudah 5 tahun tidak menghadiri acara di luar agensinya, yaitu HYBE Entertainment.

"Sudah 5-6 tahun saya tidak menghadiri variety show dari pihak ketiga seperti ini. Kira-kira 99% kegiatan BTS diadakan oleh agensi kami sendiri," tuturnya.

Baca Juga: BTS Segera Wamil, Ini Daftar 5 Lagunya yang Paling Populer di Spotify: Nomor 3 Army Udah Hafal Belum?

Jin pun mencurahkan hatinya pada Youngji, karena sudah menjadi trainee sejak usia 19 tahun, ia tak banyak memiliki teman. Hal ini ditambah dengan karakternya yang kurang berinteraksi sosial.

"Saya juga hanya memiliki kontak teman artis kurang dari 10 orang," kata Jin.

"Ketika berteman dengan kami, banyak orang merasa tertekan," jawab Jin. 

Atas pernyataannya itu, Youngji memujinya, bahwa ia bisa berbincang akrab dengan superstar tersebut seperti pada tetangga.

Baca Juga: Jin BTS Siap Luncurkan Single Solo ‘The Astronaut’, Catat Tanggal Rilisnya!

Dalam acara itu, Lee Youngji juga mengucapkan terimakasih karena berkontribusi pada kemajuan Korea. Namun, Jin BTS dengan rendah hati menyatakan hal tersebut karena peran member BTS.

"Kami berada di posisi ini karena para member selalu menyerahkan keinginan pribadi pada member lainnya," kata Jin.

Ia melanjutkan, sangat sulit untuk mempertahankan tim jika salah seorang dari tim bebas melakukan apa saja hanya karena merasa dirinya sukses.

"Tapi kami tak pernah melampaui batas, sebab itulah kami bisa mempertahankan BTS hingga saat ini," tandas pria bernama Kim Seokjin itu.

 

Editor: Siti Resa Mutoharoh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x