Komentari Jerome Polin Kenapa Gak Pake Bedak, Tretan Muslim: Saya Minta Maaf

- 10 November 2022, 14:16 WIB
Komentari Jerome Polin Kenapa Gak Pake Bedak, Tretan Muslim: Saya Minta Maaf
Komentari Jerome Polin Kenapa Gak Pake Bedak, Tretan Muslim: Saya Minta Maaf /Instagram/@tretanmuslim


BANDUNGRAYA.ID - Komentari Jerome Polin kenapa gak pake bedak, Tretan Muslim: Saya minta maaf.

Tretan Muslim membuat klarifikasi terkait komentarnya pada unggahan di akun Instagram Jerome Polin yang sempat membuat fans NCT 127 memanas.

Dikonfirmasi oleh Tretan Muslim, masalah yang menimpa dirinya berawal dari ia mengomentari foto Jerome Polin bersama dengan member NCT 127.

Baca Juga: Link Nonton Film Qodrat Full Movie Kualitas HD, Buruan Sebelum Dihapus Bukan di LK21, IndoXXI dan Telegram

Melalui kanal YouTubenya, Tretan kemudian meminta maaf secara pribadi ke Jerome Polin atas tindakan yang ia lakukan pada 9 November 2022.

Tretan Muslim mengakui bahwa telah menuliskan komentar pada akun Instagram Jerome yang menanyakan kenapa tidak memakai bedak di foto tersebut.

Dikonfirmasi oleh Tretan, Fans NCT 127 yang merasa tersinggung kemudian memberikan komentar negatif terhadap dirinya.

Baca Juga: Ramalan Weton : 3 Weton Wanita Rezekinya Besar Namun Banyak Musuh

“Jerome kok gak pake bedak, langsung orang-orang pada marah,” ujar Tretan dalam kanal Tretan Universe.

Menyusul komentar tersebut, Tretan kemudian meminta maaf kepada Jerome Polin. Tretan mengaku tidak mengetahui kalau Jerome ternyata bekerja sama dengan agensi NCT 127.

“Saya minta maaf secara pribadi ke Jerome, karena ternyata Jerome bekerja sama dengan offcial SM Entertaiment yang menaungi NCT,” ujar Tretan.

Baca Juga: Cek Disini Harga Tiket Fosfen Music Festival 2022, Lengkap dengan Link dan Cara Pembelian

Tretan mengaku tidak bermaksud untuk membuat kegaduhan tersebut.

Menyusul dari komentar yang dilontarkan, Muslim juga mendapatkan rating rendah pada usaha miliknya yaitu Bebek Carok di Google setelah mengedit foto member NCT 127.

Muslim mengunggah sebuah poster melalui akun Instagram miliknya yang menawarkan diskon kepada para NCTzen.

Baca Juga: Kiesha Alvaro Buka Suara Soal Isu Tidak Dinafkahi Pasha Ungu Selama 11 Tahun: Terpaksa Harus Kerja

Namun, poster iklan tersebut lantas membuat para fans NCT memanas lagi lantaran foto yang diunggah ialah foto wajah Muslim dan member NCT yang sebelumnya telah diedit.

Sebelum diedit dan diganti menjadi wajah Tretan Muslim, sebenarnya foto aslinya merupakan foto wajah Jerome Polin.

Setelah poster itu diunggah, beberapa review yang diduga berasal dari NCTzen kemudian mulai bermunculan di Google Review Bebek Carok.

Baca Juga: Fosfen Music Festival 2022, 40 Musisi Top Tanah Air Siap Gebrak Kota Bandung, Berikut Line-up, JKT48 Kapan?

Beberapa ulasan memberikan rating rendah dengan penyataan pemilik usaha memiliki etika yang buruk.

Menyusul dari ulasan tersebut, unggahan foto Muslim dengan member NCT 127 kemudian di take down dari akun Instagramnya.

Namun, Muslim kembali mengunggah poster dengan mengedit wajah para member NCT 127 dan Jerome Polin menjadi wajah Muslim seluruhnya.

Baca Juga: RESMI! Berikut adalah Nama-Nama yang Dibawa Didier Deschamps untuk Piala Dunia 2022: Pogba dan Kante Apa Kabar

Sebelumnya, NCT 127 mengadakan Neo City The Link World Tour di 10 kota besar di dunia yang salah satunya diadakan di Indonesia.

NCT 127 merupakan boy band asal Korea Selatan yang berjumlah 7 orang.

NCT 127 konser pada tanggal 4-5 November 2022 tepatnya di venue Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD, Tangerang, Banten.***

Editor: Rizal Sunandar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x