5 Rekomendasi Drakor yang Memberikan Rasa Nyaman : Ada Drama Kim Seon Ho Sampai Park Bo Gum

- 16 November 2022, 21:05 WIB
5 Rekomendasi Drakor yang Memberikan Rasa Nyaman : Ada Drama Kim Seon Ho Sampai Park Bo Gum
5 Rekomendasi Drakor yang Memberikan Rasa Nyaman : Ada Drama Kim Seon Ho Sampai Park Bo Gum /Instagram/@mbcdrama_now
BANDUNGRAYA.ID - 5 Rekomendasi Drakor yang Memberikan Rasa Nyaman : Ada Drama Kim Seon Ho Sampai Park Bo Gum.
 
Menemani waktu musim dinginmu di rumah berikut 5 rekomendasi drakor santai yang memberikan rasa kenyamanan,mulai dari drama Kim Seon Ho sampai Park Bo Gum.
 
Mencari hiburan untuk melepas penat akibat pekerjaaan ataupun tugas-tugas  menumpuk, berikut 5 rekomendasi drakor santai memberikan rasa nyaman, ada drama Kim Seon Ho dan Park Bo Gum.
 
Dilansir dari laman Soompi inilah 5 rekomedasi drama santai memberikan kehangatan, diawali Kim Seon Ho hingga ke Park Bo Gum.
 
1 Hometown Cha-Cha
 
Yoon Hye Jin diperankan aktris Shin Min Ah adalah seorang dokter gigi yang berhenti dari pekerjaannya di kota. 
 
Hye Jin pun pergi menuju daerah terpencil untuk memulai hidup baru.
 
Disana Shin Min Ah mendapati banyak masalah sehingga bergantung pada Kim Seon Ho berperan sebagai Hong Doo Shik penduduk lokal daerah tersebut.
 
Meskipun pengangguran, Kim Seon Ho tetap membantu aktivitas Hye Jin sampai sukses membuka praktik klinik.
 
Drama tersebut memberikan banyak kegembiraan karena kedua pemeran utama dapat menemukan cinta selama momen paling tidak mereka duga. 
 
Drakor Hometown Cha-Cha juga membahas kepedihan, kesulitan , penyakit mental.
 
2. “I’ll Go to You When the Weather Is Nice”
 
Setelah Mok Hae Won (Park Min Young) memutuskan meninggalkan Seoul 
lalu pindah sementara ke pedesaan bersama bibinya.
 
Dia bertemu teman SMA lamanya Im Eun Seob ( Seo Kang Joon ). Eun Seob sendiri telah jatuh cinta pada Hae Won sejak pertama kali bertemu. 
 
Drakor mengajarkan arti kesetiaan saat berhubungan. Walau sudah cukup lama Eun Seob tetap mengabdikancintanya demi bertemu sang pujaan.
 
3. Romance Is a Bonus Book
 
Cerita ini berlatar penulis sekaligus editor bernama  Cha Eun Ho diperankan Lee Jong Suk dengan ibu rumah tangga Lee Na Young sebagai Kang Dan Yi.
 
Bersahabat sedari kecil, hubungan keduanya baru berubah pasca Dan Yi bercerai sehingga memutuskan mencari pekerjaan.
 
Mendengar hal itu Eun Ho berniat membantu sahabatnya, sampai pada titik keduanya membuka lembaran cerita percintaan.
 
4. Fight For My Way 
 
Choi Ae Ra Kim Ji Won memiliki mimpi menjadi pembawa acara. Ae Ra dibantu Par Seo Joon berusaha mencapai impiannya tersebut. 
 
Mulai usaha panggilan customer service memalui siaran, hingga akhirnya berhasil mendapat kempatan sebagai  mc olahraga.
 
Drakor ini menjelaskan arti ikatan perrsahabatan dapat tumbuh berkembang menjadi buih-buih cinta.
 
5. Love in the Moonlight
 
Pangeran Lee Young  Park Bo Gum tidak menyadari bahwa Hong Ra On Kim Yoo Jong kasimnya adalah seorang perempuan padahal seharusnya lpria.
 
Di tengah penyamaran Hong Ra, tanpa diduga milai menyadari perasaan terhadap sang putra mahkota.
 
Percintaan keduanya pun terjadi hingga menyebabkan masalah-masalah muncul satu per satu.
 
Chemistry antara Park Bo Gum, Kim Yoo Joong tampak sangat kental sehingga drakor ini pun mendapat predikat salah satu drama sejarah terbaik.***

Editor: Siti Resa Mutoharoh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x