GOT The Beat Rilis Video Klip Stamp On It, Fans Mendadak Bilang Begini

- 16 Januari 2023, 19:19 WIB
GOT The Beat Rilis Video Klip Stamp On It, Fans: Lagu Eksperimental!
GOT The Beat Rilis Video Klip Stamp On It, Fans: Lagu Eksperimental! /SM Entertainment

BANDUNGRAYA.ID - Girlband besutan SM Entertainment, GOT The Beat, baru saja merilis album comeback terbaru. Fans dikejutkan dengan title track yang eksperimental.

Lagu utama GOT The Beat bertajuk Stamp On It resmi dirilis melalui berbagai platform musik pada Senin, 16 Januari 2023.

Video klipnya juga diunggah ke dalam akun YouTube SM Entertainment dan mendapat sambutan hangat dari penggemar musik Kpop.

Baca Juga: Sering Dibandingkan dengan Taeyeon SNSD, Yuk Simak Fakta Winter Aespa di Sini!

Meski begitu, musik eksperimental yang disuguhkan BoA cs rupanya masih terdengar terlalu asing di telinga fans KPop.

Dilansir Soompi, Stamp On It adalah lagu dance dengan dasar R&B dan hip hop yang mengesankan.

Dipadukan dengan vokal yang energik dan penampilan yang bertenaga. Liriknya menceritakan kisah perjalanan ke posisi teratas di tengah persaingan yang ketat.

Baca Juga: 6 Idol KPop dengan Proporsi Tubuh Ideal : Ada Karina Aespa hingga Rose Blackpink

Para fans pun memberikan beragam komentar atas perilisan album GOT The Beat.

"Really love the album❤ Got the beat hwaiting. Keren banget kalian. Sesuai lah ama namanya the beat yak. Kuping sudah terbiasa sama lagu eksperimental jadi enjoy banget. Berharap goddess level ada performance stage," tulis akun @NiKi***.

"SM kalau bikin unit gabungan suka gila juga ya. Dia tau yang fans mau, alis woi itu GOT The Beat isinya visual semua dari GG nya SM. Mana lagunya enak banget, vocalnya juga dah. Favorit gua Seulgi di sini, alias ini orang bukan manusia kali ya," tulis akun @maayo******.

"Karena lagunya sudah pernah aku dengar pas SMTown, jadi komentarku masih sama. Lagunya enak, tapi menurutku Step Back lebih easy listening," tulis akun @Dream**********.

Baca Juga: Biodata Profil Park Ju Hyun yang Dirumorkan Pacaran dengan Taeyong NCT? Lengkap Akun Instagram

"Musiknya 11/12 sama Step Back, pake repeated weird sound yg dijadiin chord dan tentu saja girl crush concept. Tbh lagunya masuk di kuping sih, tapi kalau bukan GG SM yang nyanyi, kayaknya skip. Bener-bener ketolong vokal dan perform member GOT the beat," komen akun @awes*****.

GOT The Beat adalah sub unit proyek kolaborasi antar idola wanita antar generasi dari SM Entertainment.

Dijuluki sebagai super grup, GOT The Beat beranggotakan BoA, Taeyeon dan Hyoyeon SNSD, Seulgi dan Wendy Red Velvet, juga Karina dan Winter Aespa.

Baca Juga: Rhoma Irama Bawakan Lagu BTS di atas Panggung, ARMY Mendadak Bilang Begini

Sub unit ini debut lewat sebuah single bertajuk Step Back di tahun 2021. Single debut ini menduduki posisi 11 di Gaon Chart Digital dan di posisi 5 dalam Billboard World Digital Songs Chart.

Simak video klip GOT The Beat bertajuk Stamp On It, DI SINI.***

Editor: Siti Resa Mutoharoh

Sumber: Soompi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x