Jadi Grup K-Pop Pertama Rajai Billboard Hot 100, BTS Catat Sejarah Baru dengan Strategi Dynamite

- 7 September 2020, 07:00 WIB
BTS.
BTS. /Dok.Koreaboo

PR BANDUNGRAYA – Belakangan ini BTS selalu mengejutkan penggemar dengan prestasi-prestasi mereka.

Prestasi yang mereka dapatkan, pastinya diraih karena strategi matang yang dipersiapkan sebelumnya di setiap comeback yang mereka lakukan.

Baru-baru ini prestasi yang diraih penyanyi grup dengan lagu baru Dynamite itu hangat diperbincangkan. Salah satunya, BTS memborong penghargaan di MTV VMA 2020.

BTS bahkan berhasil mencatat sejarah baru, mereka berhasil menjadi salah satu artis Korea pertama yang mencapai peringkat nomor 1 di Billboard Hot 100 Chart. 

Baca Juga: Balas Cuitan Penggemar dengan Menggemaskan, Yuta NCT Mendadak Jadi Trending Topic di Twitter

Tak hanya itu, yang lebih menakjubkan lagi BTS berhasil meraih pencapaian itu tepat setelah lagu tersebut debut di tangga lagu.

Dilansir Pikiranrakyat-bandungraya.com dari Koreaboo, keberhasilan lagu tersebut tampaknya merupakan hasil dari strategi yang matang, mulai dari strategi jam rilis, lirik, dan jenis musik dari lagu tersebut.

Forbes menyatakan, “BTS telah melewati gerbang terakhir sebagai superstar pop global. Keberhasilan Dynamite adalah perubahan paradigma untuk cara pendengar Barat memandang seniman non-Barat."

Billboard Hot 100 Chart didasarkan pada pemutaran streaming internet, penjualan lagu digital, penjualan album fisik, putaran radio, penayangan video musik YouTube, dan masih banyak lagi.

Billboard Hot 100 Chart menampilkan lagu-lagu populer yang lebih disukai secara universal.

Halaman:

Editor: Bayu Nurullah

Sumber: Koreaboo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x