Blockberry Creative Diserang Penggemar Saat Temukan Bukti Bahwa Foto Anggota LOONA Hasil Photoshop

- 8 Oktober 2020, 15:36 WIB
Foto teaser LOONA berjudul '12.00'.
Foto teaser LOONA berjudul '12.00'. /Dok. Koreaboo

PR BANDUNGRAYA - LOONA akan merilis mini album baru berjudul '12.00' dalam kurun waktu kurang dari dua minggu.

BlockBerry Creative selaku agensi telah merilis foto teaser harian untuk membuat penggemar semakin bersemangat dengan comeback lagu terbarunya.

Namun, penggemar menemukan bukti hasil suntingan pada foto teaser terbaru mereka.

Foto teaser terbaru untuk lagu '12:00' itu menunjukkan semua anggota LOONA yang tengah duduk di lapangan sepi, namun saat itu salah satu member yakni Haseul tidak hadir karena sedang dalam pemulihan kesehatan mental.

Baca Juga: Ketar-ketir Gejolak Demo UU Cipta Kerja, Megawati Keluarkan Titah Agar PDIP Waspada

Foto yang telah dirilis itu menampilkan suasana yang menyenangkan dengan pakaian cerah, serta properti lain seperti balon dan gelembung-gelembung.

Namun, setelah diperiksa lebih dekat, terlihat ada sesuatu yang aneh.

Jika dilihat lebih dekat pada bagian Chuu, anggota paling ujung kiri, Anda akan melihat sesuatu yang aneh di belakang punggungnya, terlihat ada gelembungnya yang berbeda dengan bentuk melebar.

Meskipun semua gelembung lain pada gambar berbentuk bulat secara alami, banyak gelembung di sekitar lingkar pinggang Chuu yang jelas melengkung menjadi berbentuk oval.

Foto yang dianggap aneh oleh para penggemar karena hasil suntingan.
Foto yang dianggap aneh oleh para penggemar karena hasil suntingan. Dok. Koreaboo

Halaman:

Editor: Bayu Nurullah

Sumber: Koreaboo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x