Ramai Dituding Jiplak MV IU, Video Klip Kasih Dengarkanlah Aku Via Vallen Hilang dari YouTube

- 25 Oktober 2020, 07:50 WIB
Tangkapan layar video klip Via Vallen yang disebut jiplak MV IU. Video klip Kasih Dengarkanlah Aku menghilang di YouTube.
Tangkapan layar video klip Via Vallen yang disebut jiplak MV IU. Video klip Kasih Dengarkanlah Aku menghilang di YouTube. /Twitter.com/KVibes

PR BANDUNGRAYA - Baru-baru ini, penyanyi dangdut Via Vallen menjadi sorotan publik usai video klipnya yang disebut mirip dengan video klip atau music video (MV) penyanyi Korea Selatan IU.

Video klip Via Vallen feat Dyrga Dadali berjudul Kasih Dengarkanlah Aku yang dirilis 23 Oktober 2020 lalu tersebut menjadi bahan perbincangan netizen Indonesia karena kemiripannya dengan video klip Above the Time milik IU.

Netizen di media sosial sontak memberi komentar serta meminta Via Vallen dan pihak agensinya untuk menindaklanjuti dugaan plagiarisme itu.

Baca Juga: VIDEO: Momen Emosional Khabib Nurmagomedov Bersama Sang Ayah yang Telah Meninggal Dunia

Terkait kontroversi yang beredar, pihak manajemen yang menaungi Via Vallen, Ascada Musik telah memberikan klarifikasi bahwa baik pihak agensi, Via Vallen, maupun Dyrga Dadali tidak mengetahui perihal kemiripan tersebut karena konsep video klip diatur oleh pihak sutradara.

“Pihak manajemen menerima seluruh konsep/ide video klip yang ditawarkan oleh pihak sutradara. Adapun hasil akhir video klip tersebut ada kemiripan dengan video klip lain, kami sama sekali tidak mengetahuinya, dan sedang meminta klarifikasi dari pihak sutradara,” tulis Ascada Musik melalui akun Instagram mereka seperti dikutip Prbandungraya.pikiran-rakyat.com.

“Via Vallen dan Dyrga Dadali hanya menjalankan tugasnya sebagai talent yang seluruh aktivitasnya diarahkan sutradara. Kedua artis tersebut tidak turut serta dalam menentukan konsep ide video klip,” tutur mereka.

Baca Juga: Menangis, Tersungkur di Lantai, Khabib Kenang Sang Ayah dan Janji Pada Ibu yang Membuatnya Pensiun

Sementara itu, Via Vallen yang telah terlanjur mendapatkan banyak kritik di media sosial, turut memberikan klarifikasi melalui story Instagramnya.

Dia menyatakan bahwa tidak ada unsur kesengajaan dalam kemiripan video klipnya dengan video klip IU.Via Vallen mengaku bahwa dia tidak tahu mengenai hal tersebut karena secara pribadi bukan merupakan penggemar K-Pop.

Halaman:

Editor: Fitri Nursaniyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x