Nobar Piala Dunia Korea Selatan vs Ghana: PM Han Duck-soo Mendadak Minta Polisi Mengamankan Acara, Kenapa?

- 28 November 2022, 18:42 WIB
Nobar Korea Selatan vs Ghana: PM Han Duck-soo Mendadak Minta Polisi Mengamankan Acara, Kenapa?
Nobar Korea Selatan vs Ghana: PM Han Duck-soo Mendadak Minta Polisi Mengamankan Acara, Kenapa? /UNSPLASH/@fznsr_

BANDUNGRAYA.ID - Perdana Menteri Korea Selatan, Han Duck-soo, meminta pihak berwajib untuk mengamankan acara nonton bareng pertandingan Korea Selatan melawan Ghana di Piala Dunia 2022 Qatar.

Bukan hal baru dalam pertandingan akbar seperti Piala Dunia, warga Korea Selatan akan berbondong-bondong menghadiri acara nonton bareng, yang biasa diselenggarakan di kawasan Gwanghwamun di Seoul.

Warga beramai-ramai berkumpul untuk memberikan dukungan kepada timnas Korea Selatan  yang nanti malam, Senin 28 November 2022, siap melawan tim benua hitam, Ghana.

Baca Juga: Cara Nonton Piala Dunia 2022 di HP Android: Bisa Nonton Gratis World Cup Anti Ribet

Meskipun badan cuaca Korea Selatan telah memperkirakan udara dingin dan hujan yang mungkin menghadang keseruan nobar warga Korsel, tetapi rencana menghadapi besarnya kerumunan tetap dipersiapkan.

"Kepala pemerintah daerah, kepala polisi dan pemadam kebakaran harus memeriksa langkah-langkah penanganan kerumunan dan persiapan menghadapi hujan," kata Perdana Menteri Han Duck-soo, seperti dilansir Yonhap News.

Polisi memperkirakan lebih dari 30.000 orang akan hadir untuk memberikan dukungan kepada Son Heung-min cs, di Gwanghwamun. Pihak berwajib disebut akan mengerahkan sekitar 870 personel polisi, termasuk 150 petugas dan 20 komando, untuk menjaga ketertiban di sana, kata para pejabat setempat.

Para pejabat juga mengatakan mereka berencana untuk mengerahkan personel polisi ke lima lokasi lain di kota Incheon, Suwon, Anyang dan Uijeongbu, di mana acara nonton bareng akan berlangsung.

Baca Juga: 20 LINK LIVE STREAMING Gratis Jerman vs Jepang Piala Dunia 2022 Malam Ini: Sekali Klik di Hp, Laptop

Halaman:

Editor: Siti Resa Mutoharoh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x