Momen HUT RI Ke-78 di Korea Selatan, Namsan Seoul Tower Berubah menjadi Merah Putih

- 18 Agustus 2023, 09:44 WIB
Momen HUT RI Ke-78 di Korea Selatan, Namsan Seoul Tower Berubah Menjadi Merah Putih (ANTARA/HO-KBRI Seoul)
Momen HUT RI Ke-78 di Korea Selatan, Namsan Seoul Tower Berubah Menjadi Merah Putih (ANTARA/HO-KBRI Seoul) /

BANDUNGRAYA.ID - Perayaan momen kemerdekaan Indonesia 17 Agustus 2023 tahun ini juga terlihat dimeriahkan di Seoul, Korea Selatan.

Melansir BandungRaya.id dari unggahan reels selebgram Bianca Kartika, ia menunjukkan perayaan HUT RI ke-78 di Seoul, Korea Selatan yang diselenggarakan oleh KBRI Seoul.

Menara Namsan atau yang dikenal sebagai Namsan Seoul Tower pada malam 17 Agustus 2023 terlihat menyala dengan warna merah putih beserta ucapan HUT RI ke-78.

Baca Juga: Potret Selebriti Rayakan HUT RI Ke-78: Ada Prilly Latuconsina Kibarkan Bendera di Dalam Laut

Selebgram yang kini tinggal di negeri ginseng tersebut menyatakan keharuannya saat menyaksikan warna merah putih menyala dari menara berketinggian 236 meter tersebut.

“Terharu banget 17 Agustus ini Seoul berubah jadi Merah Putih untuk ikut merayakan HUT RI. Rasanya campur aduk, bangga, terharu, kangen, ah pokoknya bersyukur banget bisa liat Seoul Merah Putih ini secara langsung,” ungkap Bianca dalam caption unggahannya.

Sorot lampu merah putih tak hanya menyala di Namsan Seoul Tower. Di Gedung Balai Kota Seoul, Korea Selatan sorot lampu juga menyala pada malam 17 Agustus 2023 pukul 20.00-22.00 waktu setempat.

Baca Juga: Lengkong Bandung Juara, Ada Rekomendasi Kuliner Street Food yang Wajib Dicoba, Auto Mukbang Deh!

Potret terbaru dari Gandi Sulistiyanto, diplomat Indonesia untuk Korea Selatan pun memperlihatkan kemeriahan di Gedung Balai Kota Seoul, Korea Selatan untuk merayakan dirgahayu Indonesia ke-78.

Halaman:

Editor: Resa Mutoharoh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x