Bupati Garut Rudy Gunawan Tinjau Langsung Kondisi Terkini Banjir: Kami Akan Ganti Rp500 Ribu Sampai Rp1 Juta

- 16 Juli 2022, 12:12 WIB
Bupati Garut Rudy Gunawan Tinjau Langsung Kondisi Terkini Banjir: Kami Akan Ganti Rp500 Ribu Sampai Rp1 Juta
Bupati Garut Rudy Gunawan Tinjau Langsung Kondisi Terkini Banjir: Kami Akan Ganti Rp500 Ribu Sampai Rp1 Juta /

BANDUNGRAYA.ID- Bupati Garut, Rudy Gunawan meninjau langsung situasi terkini banjir yang melanda Kabupaten Garut pada Sabtu pagi, 16 Juli 2022.

Sebagai informasi, hujan dengan intensitas tinggi yang melanda Kabupten Garut sejak Jumat malam tanggal 15 Juli pukul 20.00 WIB hingga pagi ini menyebabkan beberapa sungai meluap.

Akbiat hujan deras dengan intensitas yang tinggi tersebut, debit air di Sungai Cimanuk tidak dapat terbendung dan mengakibatkan luapan air naik ke daerah sekitar sungai.

Baca Juga: Akibat Curah Hujan Tinggi Sungai Cipeujeuh Meluap, Garut Diterpa Banjir Hingga Setinggi Dada Orang Dewasa

Beberapa kecamatan yang terdampak bajir antara lain Kecamatan Cikajang, Bayongbong, Cilawu, Garut Kota, Tarogong Kidul, Banyuresmi, Karangpawitan, dan Cibatu.

Bupati Garut Rudy Gunawan langsung memasang situasi ke status keadaan darurat.

“Tentu kita akan nyatakan dalam keadaan darurat dan kita melakukan langkah-langkah konkret,” kata Rudy dikutip Bandungraya.id pada postingan Instagram @kang_rudy_gunawan.

Baca Juga: Update Banjir di Garut Hari Ini: Jembatan Retak, Daftar Kecamatan yang Terendam, Apakah Ada Korban Jiwa?

Rudy menyampaikan tidak ada korban jiwa akibat banjir yang terjadi namun tim akan segera melakukan langkah-langkah penyelamatan.

Halaman:

Editor: Raabi Ghulamin Halim


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x