Guru Besar Unpad Diusulkan Jadi Pejabat Gubernur Jawa Barat

- 3 Agustus 2023, 12:48 WIB
Keri Lestari
Keri Lestari /Instagram/@keri.lestari/

BANDUNGRAYA.ID - Guru Besar Universitas Padjadjaran Prof. Keri Lestari, M.Si., diusulkan menjadi salah satu kandidat Pejabat Gubernur Jawa Barat, meneruskan Ridwan Kamil. Keri diusulkan bersama dua nama lain oleh DPRD Jawa Barat melalui Rapat Paripurna pada Rabu 2 Agustus 2023.

Selain Keri, yang saat ini menjabat sebagai Direktur Institut Pembangunan Jawa Barat (INJABAR) Unpad dan juga sebagai Ketua Komisi 1 Bidang Riset Senat Akademik Unpad, ada nama Prof. Dr. Asep Mulyana dan Bey Triadi Machmudin.

“Alhamdulillah, setelah melalui proses yang panjang, telah terpilih 3 nama untuk dapat menjadi Pj Gubernur. Semoga siapapun yang terpilih dapat melanjutkan program yang sudah baik dan memperbaiki jika masih terdapat yang belum optimal serta dapat bersinergi dan bekerja sama dengan DPRD Jabar dalam bersama-sama membangun dan memajukan Jawa Barat," kata Ineu Purwadewi, Wakil Ketua DPRD Jawa Barat.

Baca Juga: Jatinangor National Flower Park: Info Tiket Gratis Jans Park Tempat Wisata Baru di Sumedang dekat UNPAD

Sementara itu, Pakar Ilmu Kebijakan Publik, Dr. Deden Hadi Kushendar, S.Si.,M.Si., menyampaikan jika munculnya nama Keri ada hal yang menggembirakan. Pasalnya selain sudah terbiasa dengan ritme kerja Gubernur Ridwal Kamil, Keri juga dinilai sebagai sosok yang independen karena berangkat dari latarbelakang akademisi.

“Prof Keri Lestari adalah seorang akademisi dengan kualifikasi yang mumpuni, sebagai Guru Besar dari universitas ternama. Kemandirian dan netralitasnya dalam menjalankan tugasnya menjamin keputusan-keputusan berdasarkan kepentingan publik," kata Deden Hadi Kushendar.

Baca Juga: Keren! Prilly Latuconsina Kenalkan Sustainable Fashion, Ternyata Pakai Gaun Ramah Lingkungan Ini

Selain sebagai akademisi di Unpad, Keri selama ini memang aktif dalam berbagai kegiatan yang bersinergi dengan Pemerintah Provinsi Jawa Barat. Sehingga sudah sangat mengenal karakter birokrasi di Jawa Barat.

"Aktif terlibat dalam riset dan pengembangan, terutama dalam kajian mengenai Penataan Daerah atas 9 Kota/Kabupaten untuk menjadi Calon Daerah Otonomi Baru (CDOB), beliau menginformasikan kebijakan-kebijakan berbasis bukti yang berdampak positif bagi masyarakat. Dukungan dari kalangan akademisi lainnya mencerminkan kapasitas dan kredibilitasnya dalam memimpin Jawa Barat," tambah Deden Hadi Kushendar, Pakar Kebijakan Publik

Halaman:

Editor: Resa Mutoharoh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x