5 Ide Museum Date di Bandung: Ajak Pasangan Anda ke Sini, Nomor 3 Tidak Dipungut Biaya

- 13 November 2022, 15:05 WIB
5 Ide Museum Date di Bandung, Ajak Pasangan Anda Kesini, Nomor 3 Tidak Dipungut Biaya(Instagram/@wotbatu)
5 Ide Museum Date di Bandung, Ajak Pasangan Anda Kesini, Nomor 3 Tidak Dipungut Biaya(Instagram/@wotbatu) /

BANDUNGRAYA.ID-  5 Ide Museum Date di Bandung, Ajak Pasangan Anda Kesini, Nomor 3 Tidak Dipungut Biaya.

Bandung memang tak da habisnya dengan sejuta kenangan dan keindahannya terlebih Bandung menyediakan pilihan-pilihan untuk healing.

Museum date ini memang kerap digemari oleh pasangan muda millenial, pasalnya museum date adalah salah satu tempat berkencan paling favorit dan nyaman.

 Baca Juga: Rekomendasi Nge-Date Digital Art di Bandung, Ada yang Kayak di Luar Angkasa!

Pilihan-pilihan Museum dan Galeri seni di Bandung bisa kamu jadikan tempat untuk membawa pasanganmu kesini.

Berikut ialah pilihan Museum yang dapat dipilih bersama pasanganmu:

1.WOT Batu

Lokasi geleri ini terletak di Jl.Bukit Pakar Timur No.98 Ciburial, Bandung.

 Baca Juga: 5 Destinasi Wisata Alam Glamping di Bandung yang Cocok untuk Healing Anti Ribet! Lengkap dengan Tarif nya

Didalam galeri ini kamu dan pasangan akan diajak melihat makna dari setiap batu-batu tersebut.

Dalam memaknai setiap instalasi seni batu-batu kamu dan pasangan hanya perlu memindai barcode yang akan muncul makna dari batu yang kamu lihat.

Saat datang ke lokasi ini kamu dapat reservasi dengan tiket seharga Rp50 ribu per orang.

2.NuArt Sculpture Park

Tempat ini merupakan hasil karya-karya seniman Nyoman Nuarta, kamu dapat mebawa orang terkasih ke tempat ini.

 Baca Juga: 5 Rekomendasi Tempat Wisata Sejarah di Bandung Cocok untuk Peringati Hari Pahlawan 10 November

Bangunan ini sangat luas kamu dapat mengelilingi tempat ini dari mulai area outdoor di sculpture park, amphiteather, dan di area indoor kamu dapat memasuki kawasa museum.

Lokasi galeri ini terletak di Jl.Setra Duta Raya No.L-6, Ciwaruga, Kec. Parongpong, Kabupaten Bandung Barat.

3.Galeri Ruang Dini

Galeri ini berada di Jalan Anggrek Nomor 46, Kota Bandung.

Galeri ini cocok untuk kamu yang ingin melihat galeri di pusat kota.

Ditempat tersebut sering diadakan pameran regular, di galeri tersebut kamu dan kekasihmu bisa menikmati secangkir kopi di area coffe shop Morgy.

Pameran yang diadakan secara regular biasanya jadwal tidak menentu sehingga galeri ini tidak dipungut biaya apapun saat kamu mengunjunginya.

4.Selasar Sunaryo Art Space

Diketahui ternyata galeri ini sudah berdiri dari tahun 1996, tak hanya berisi galeri saja.

Teempat ini tersedia perpustkaan yang memiliki buku-buku mengenai seni.

Di galeri ini pun tersedia coffe shop dengan nama Kopi Selasar Sunaryo yang mempunyai view pemandangan indah.

Jika kamu akan mengunjungi galeri ini, kamu dan pasanganmu harus tahu dulu pameran apa yang sedang berlangsung, termasuk dari harga hingga waktunya.

Lokasi galeri Selasar Sunaryo terletak di Jl. Bukit Pakar Timur No.100 , Bandung.***

 

Editor: Siti Resa Mutoharoh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah