NAMPOL! Rekomendasi Kuliner Viral Di Kota Garut, Pecinta Pedas Wajib Coba!

- 26 Mei 2023, 07:58 WIB
NAMPOL! Rekomendasi Kuliner Viral Di Kota Garut, Pecinta Pedas Wajib Coba!
NAMPOL! Rekomendasi Kuliner Viral Di Kota Garut, Pecinta Pedas Wajib Coba! /Tangkap layar YouTube.com/@Endeus.tv

BANDUNGRAYA.ID - Rekomendasi Kuliner Viral Di Kota Garut, Pecinta Pedas Wajib Coba!

Kota Garut identik dengan oleh-olehnya yang berupa Dodol, Burayot, Jaket Kulit dan Chocodot.

Nah, selain itu untuk anda yang belum tahu bahwa ada jajanan pedas di Kota Garut, artikel ini akan membagikan rekomendasi kuliner viral di Kota Garut.

Baca Juga: Pamer Kemesraan dengan Pacar Baru di TikTok, Gisel Dibanjiri Sindiran Netizen

Jajanan ini tengah viral dan kini menjadi jajann khas Garut dan dicari banyak orang untuk menjadi buah tangan atau oleh-oleh, nama makanan tersebut adalah “Cipak Koceak Pedas”.

Makanan ini memiliki ciri khas yang gurih dan pedas, sehingga membuat jajanan ini menjadi viral dan menarik perhatian wisatawan lain untuk bisa mencobanya.

Bagi anda pencinta makanan pedas pastinya penasaran dan ingin mencoba jajanan viral yang berada di Kota Garut tersebut.

Nama tempat makan viral yang berada di Kota Garut tersebut adalah MZD Si Raja Lada, yang berlokasi di Jalan Cikamiri, Samarang, Kecamatan Samarang, Kabupaten Garut, Jawa Barat.

Baca Juga: Rekomendasi Hotel Kapsul Paling Nyaman dan Murah di Bandung, Nomor 2 Bikin Betah

Cipak Koceak adalah makanan yang terbuat dari aci, sejenis cimol. Singkatan dari Cipak sendiri yaitu Cimol Dempak isi cincang ayam.

Cimol tersebut berbentuk dempak namun ada isian cincang ayamnya. Sedangkan Koceak adalah teriak karena rasa pedas dari cimol tersebut. Pedasnya ditakar sesuai level, 1 level sama dengan 1 centong sayur.

Harganya dimulai dari Rp8 ribu hingga Rp15 ribu. Dari mulai yang small hingga besar. Selain cipak koceak ada juga menu pilihan lainnya, yaitu Mie Riweuh.

Baca Juga: Siapakah Pacar Wulan Guritno? Ini Dia Profil Lengkap Sabda Ahessa, Pasangan Beda 15 Tahun

Mie riweuh ini adalah mie yamin pedas, level kepedasannya dari 1 sampai 5. Harganya dimulai dari Rp10 ribu hingga Rp20 ribu yang paling lengkap.

Uniknya, kuah yang disediakan memiliki nama yang tidak biasa, yakni seperti nyampah ABG. ABG sendiri singkatan dari Abreg atau serba ada. Dari setiap menu yang ada memiliki bumbu dasar yang berbeda.

Kalian yang ingin menikmati jajanan yang ada di tempat makan MZD Si Raja Lada ini, baiknya memesan level pedas 3 karena level pedas tersebut masih bisa dinikmati.

Baca Juga: Siapa Sosok Meyden, Beseteru dengan Deddy Corbuzier Usai Tak Tampil di Podcast

Demikian informasi rekomendasi kuliner viral di Kota Garut, untuk kalian yang belum tahu dan ingin mencoba nya bisa datang ke Kota Dodol tersebut. Selamat mencoba.***

Editor: Resa Mutoharoh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x