AWAS! Bandung Masuk dalam Radar Daerah Berstatus Waspada Dampak Cuaca Ekstrem

- 11 Mei 2024, 13:15 WIB
AWAS! Bandung Masuk dalam Radar Daerah Berstatus Waspada Dampak Cuaca Ekstrem
AWAS! Bandung Masuk dalam Radar Daerah Berstatus Waspada Dampak Cuaca Ekstrem /Pixabay/dimitrisvetsikas1969

BANDUNGRAYA.ID - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) telah menetapkan 14 daerah di Indonesia dengan status waspada terhadap potensi cuaca ekstrem.

Termasuk di antaranya adalah Aceh, Sumatera Utara, Jambi, Sumatera Barat, Riau, Sumatera Selatan, Kalimantan Barat, Kalimantan Timur, Sulawesi Tengah, Sulawesi Selatan, Maluku, Papua Tengah, Papua Pegunungan, dan Papua Selatan.

Dilansir dari laman resmi BMKG, wilayah Bandung, Jawa Barat, dan Pekanbaru, Riau, juga berpotensi mengalami hujan dengan intensitas sedang hingga lebat yang disertai petir.

Baca Juga: Usai Viral, Kemenhub Copot Pejabat yang Ngajak Youtuber Jiah ke Hotel

BMKG juga memprediksi potensi hujan disertai petir di beberapa daerah lainnya seperti Jambi, Bengkulu, Banda Aceh, Pontianak, Banjarmasin, Samarinda, Pangkal Pinang, dan Manado, terutama pada pagi hingga siang hari.

Kepala BMKG, Dwikorita Karnawati, menyatakan bahwa potensi cuaca ekstrem yang dapat menyebabkan bencana meningkat di sebagian besar daerah, dipicu oleh adanya intervensi bibit siklon tropis.

Tiga bibit siklon tropis, yaitu Bibit Siklon Tropis 91S, 94S, dan 93P, terpantau berada di sekitar Samudera Hindia selatan Jawa, Laut Timor, dan Laut Australia, yang berpotensi mempengaruhi wilayah Indonesia bagian selatan.

Analisis meteorologi menunjukkan bahwa Bibit Siklon Tropis 91S memiliki kecepatan angin maksimum mencapai 30-35 knots (56 – 65 km/jam), dengan tekanan udara di pusat sistem sebesar 994 hPa.

Situasi ini menimbulkan potensi cuaca ekstrem yang perlu diwaspadai oleh masyarakat, serta mengingatkan untuk selalu mengikuti perkembangan informasi dari BMKG.***

Editor: Resa Mutoharoh

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah