Awan Panas Gunung Semeru Kini Mulai Hantam Jembatan Gladak Perak, Pemkab Lumajang Cepat Tanggap

5 Desember 2022, 15:09 WIB
/

BANDUNGRAYA.ID - Setelah dinaikan dari siaga (level 3) menjadi awas (level 4), terhitung pada hari Minggu. 4 Desember 2022 pukul 12.00 WIB.

Gunung Semeru meluncurkan guguran awan panasnya sejauh 1.000 meter ke Tenggara dan Selatan.

Awan panas guguran (APG) Semeru sudah menyentuh Jembatan Gladak Perak di Sumber Wuluh Candipuro pada pukul 12.00 WIB.

Jembatan gantung Gladak Perak yang sepanjang 120 meter itu sempat putus karena awan panas dari letusan Semeru terus meluncur hingga lebih dari 13 kilometer dari puncak.

Baca Juga: Gunung Semeru Erupsi Hari Ini, Status Siaga Naik Jadi Awas, Ini Imbauan untuk Warga

Hal tersebut sudah dipastikan oleh Kepala Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG), Hendra Gunawan mengatakan bahwa awan panas guguran sudah mencapai lokasi jembatan.

Menurutnya, hingga pukul 13.14 WIB, situasi di dusun terdekat dengan Jembatan Gladak Perak ini sudah kosong penduduk.

Sehingga dipastikan dalam bencana ini tidak ada korban jiwa, karena hampir 2.000 penduduk sudah berada di tempat pengungsian.

Pemkab Lumajang menetapkan masa tanggap darurat bencana akibat erupsi, disertai APG Gunung Semeru.

Ditetapkan 14 hari sejak hari Minggu seiring dengan peningkatan status gunung yang memiliki ketinggian 3.676 mdpi menjadi level IV (4).

Selain itu juga Dinsos sudah mendirikan dua dapur umum di Balai Desa Penanggal dan Desa Tumpeng.

Menurut Sekertaris Kecamatan Candipuro Abdul Azis bahwa sudah ada beberapa pengungsi yang berada disana.

"Tercatat ada 21 titik yang digunakan warga untuk mengungsi, yakni sejumlah balai desa, masjid, dan lapangan serta lembaga pendidikan yang tersebar di Kecamatan Candipuro." ujarnya.

Seperti yang diketahui, sebelumnya Gunung Semeru juga mengalami erupsi besar pada Desember 2021 silam.

Baca Juga: UPDATE: Gunung Semeru Luncurkan Awan Panas Guguran, Jaraknya Capai 5000 Meter

Tepatnya satu tahun lalu kemudian mengalami erupsi kembali.

Gunung Semeru secara administratif termasuk dalam wilayah dua kabupaten.

Kabupaten Malang dan Kabupaten Lumajang, Provinsi Jawa TImur. Gunung ini termasuk dalam kawasan Taman Nasional Bromo Tengger.

Gunung kerucut ini merupakan gunung berapi dan gunung tertinggi di Pulau Jawa.
Dengan puncaknya Mahameru 3.676 meter dari permukaan laut.

Sedangkan Jembatan Gladak Perak (Gladak Perak Bridge), merupakan jembatan yang dibangun untuk menghubungkan antara Kabupaten Lumajang dengan Malang.***

Editor: Raabi Ghulamin Halim

Tags

Terkini

Terpopuler