Oknum Kolonel Penabrak dan Pembuang Mayat Dua Sejoli di Nagreg Adalah Kasi Intel di Korem 133/NWB Gorontalo

- 26 Desember 2021, 00:09 WIB
Oknum Kolonel Penabrak dan Pembuang Mayat Dua Sejoli di Nagreg Adalah Kasi Intel di Korem 133/NWB Gorontalo
Oknum Kolonel Penabrak dan Pembuang Mayat Dua Sejoli di Nagreg Adalah Kasi Intel di Korem 133/NWB Gorontalo /Jurnal Garut/Muhammad Nur/

BANDUNGRAYA.ID- Penabrak dan pembuang mayat dua sejoli di Nagreg ternyata seorang Kolonel TNI AD. Panglima TNI pun menanggapi hal ini.

Setelah sebelumnya beredar foto kedua orang yang menabrak dua sejoli di Nagreg Kabupaten Bandung, yang kemudian membuangnya kesungai beredar, netizen beramai-ramai mencari siapa orangnya.

Ketika ditelusuri, ternyata pelaku adalah anggota TNI AD yang bermarkas di Gorontalo.

Baca Juga: MISTERIUS! Dua Sejoli Hilang Usai Alami Kecelakaan di Garut, Begini Kronologinya

Baca Juga: Ucapan Perpisahan Bambam pada Mark Bikin Nangis Kejer, Intip 4 Momen Mengharukan Dua Sejoli GOT7

Oknum TNI AD berpangkat Kolonel pelaku penabrak dan pembuang mayat Dua sejoli di Nagreg, Kabupaten Bandung, Jawa Barat ternyata menjabat Kepala Seksi Intelijen (Kasi Intel) Korem 133/Nani Wartabone (NWB) yang bermarkas di Kecamatan Pulubala, Kabupaten Gorontalo, Provinsi Gorontalo.

Komandan Pusat Polisi Militer Angkatan Darat (Danpuspomad) Letnan Jenderal (Letjen) Chandra Warsenanto Sukotjo mengatakan pelaku yang bernama Kolonel Infanteri Priyanto kini sedang diperiksa Polisi Militer Kodam (Pomdam) XIII/Merdeka.

Kasus kecelakaan lalu lintas di Nagreg, Kabupaten Bandung, Jawa Barat itu terjadi Rabu 8 Desember 2021. Korbannya dua sejoli Handi Harisaputra dan Salsabila.

Baca Juga: UPDATE PEMBUNUHAN SUBANG: Danu Bikin Pernyataan Berbeda Soal Nasi Goreng! Begini Penjelasan Lengkapnya

Halaman:

Editor: Siti Resa Mutoharoh

Sumber: Desk Jabar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x