Sejarah Berdirinya Masjid Jakarta Islamic Centre yang Kubahnya Terbakar Hari Ini, Dulu Tempat Lokalisasi?

- 19 Oktober 2022, 19:10 WIB
Sejarah Berdirinya Masjid Jakarta Islamic Centre yang Kubahnya Terbakar Hari Ini, Dulu Tempat Lokalisasi?
Sejarah Berdirinya Masjid Jakarta Islamic Centre yang Kubahnya Terbakar Hari Ini, Dulu Tempat Lokalisasi? /Twitter: @JICOfficials

BANDUNGRAYA.ID - Mengintip sejarah berdirinya masjid Jakarta Islamic Center yang kubahnya Terbakar, Dulu Tempat Lokalisasi?

Kubah masjid Jakarta Islamic Center yang berada di Koja Jakarta Utara, terbakar, Rabu, 19 Oktober 2022.

Informasi terkait kebakaran kubah masjid Jakarta Islamic Center tersebut diunggah pertama kali oleh akun Instagram @infojkt24.

Baca Juga: TERNYATA! Ini Penyebab Kubah Masjid Jakarta Islamic Center yang Terbakar Hari Ini

Sebelum menjadi Pusat Pengkajian dan Pengembangan Islam Jakarta (Jakarta Islamic Centre) ternyata merupakan tempat lokalisasi yang terkenal dengan nama Lokres Kramat Tunggak.

Kramat Tunggak sendiri kemashurannya tidak saja terkenal di Indonesia, namun juga terkenal hingga ke seluruh Asia Tenggara sebagai pusat jajan terbesar bagi kaum hidung belang.

Bahkan di awal pembukaannya tahun 1970-an, terdapat 300 orang WTS dengan 76 orang germo. Jumlah ini terus bertambah seiring bertambah bulan dan tahun.

Berkembangnya lokalisasi ini membuat masalah baru pada masyarakat di lingkungan sekitarnya sekaligus untuk citra Jakarta.

Karena itu muncul desakan dari masyarakat untuk menutup lokalisasi Kramat Tunggak tersebut.

Hingga pada tahun 1998, dikeluarkan SK Gubernur KDKI Jakarta No. 495/1998 tentang penutupan panti sosial tersebut selambat-lambatnya akhir Desember 1999.

Halaman:

Editor: Alvian Hamzah Jaenul Bahar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x