Ragam Permainan Khas Sunda yang Cocok Buat Ngabuburit Seru Jelang Buka Puasa, Nomor 2 Bisa Bikin Lupa Waktu

- 22 Maret 2023, 17:05 WIB
Ragam Permainan Khas Sunda yang Cocok Buat Ngabuburit Seru Jelang Buka Puasa, Nomor 2 Bisa Bikin Lupa Waktu
Ragam Permainan Khas Sunda yang Cocok Buat Ngabuburit Seru Jelang Buka Puasa, Nomor 2 Bisa Bikin Lupa Waktu /pexel/
 
BANDUNGRAYA.ID – Berikut ini ragam permainan tradisional khas Sunda yang bisa jadi inspirasi kamu buat aktivitas ngabuburit seru saat jelang berbuka puasa.

Di bulan suci ramadhan, masyarakat Islam melaksanakan puasa selama satu bulan penuh dan melakukan sejumlah aktivitas ibadah untuk menambah amalan baik.

Selain berpuasa dan melaksanakan ibadah, terdapat kegiatan yang sudah biasa dilakukan seperti tradisi di kalangan masyarakat saat menunggu waktu berbuka puasa, yakni ngabuburit.

Salah satu aktivitas ngabuburit yang seru dan bisa bikin kamu lupa waktu adalah dengan bermain sejumlah permainan tradisional berikut ini.

Kamu bisa mengajak teman, keponakan, pasangan, ataupun keluarga untuk ngabuburit sambil main permainan tradisional khas Sunda berikut ini.

Selain seru untuk aktivitas ngabuburit, bermain permainan tradisional bisa menjadi salah satu upaya untuk melestarikan budaya agar tidak dilupakan oleh generasi berikutnya.

Simak permainan tradisional khas Sunda berikut ini untuk ide aktivitas saat ngabuburit jelang berbuka puasa di bulan ramadhan.

1.       Ucing Sumput

Permainan tradisional khas Sunda yang satu ini bisa dimainkan dengan lebih dari dua orang. Ucing sumput merupakan permainan petak umpet di mana salah satu orang akan menjadi penjaga atau ucing. Sedangkan orang yang lainnya akan bersembunyi atau nyumput.

Untuk menentukan penjaga, kamu bisa melakukan hompimpa atau melantunkan lagu cang kacang, di mana pemain akan meluruskan dan menekukkan lengan.

Pemain sumput bisa mulai mencari persembunyian saat ucing mulai berhitung sambil menutup mata. Jumlah hitungan bisa ditentukan sesuai kesepakatan, 10 atau sampai 20 hitungan.

Jika ucing sudah menemukan satu teman yang bersembunyi, maka orang tersebut yang akan menjadi ucing selanjutnya. Kamu bisa mengajak banyak orang untuk bermain permainan ini agar semakin terasa keseruannya.

2.       Bebentengan

Kamu bisa ngabuburit seru bareng banyak teman dengan bermain bebentengan. Permainan ini dilakukan secara berkelompok untuk merebut bendera di wilayah kekuasaan kelompok lain.

Masing-masing kelompok bisa beranggotakan empat sampai delapan orang. Kemudian membuat sebuah markas atau benteng dengan tanda tiang, pohon, atau pilar.

Aturan permainannya adalah orang yang pertama keluar dari benteng adalah penyerang, apabila pemain dikejar dan tersentuh tangan musuh, maka dianggap tertangkap dan ditempatkan sebagai tawanan,

Pemain lian dapat menyelamatkan temannya dengan cara disentuh dan dapat kembali mempertahankan benteng. Kelompok yang menang adalah yang berhasil mendapatkan bendera atau menyentuh benteng musuh.

3.       Congklak

Permainan ini menggunakan papan kayu yang memiliki 14 hingga 16 lubang dengan dua lubang di masing-masing ujung papan. 
 
Lubang tersebut akan diisi dengan biji-bijian atau batu kerikil yang nantinya akan dipindahkan dari lubang satu ke lubang yang lain secara urut.

Permainan ini hanya bisa dimainkan oleh dua orang saja dengan cara bergantian saat memindahkan biji-biji ke dalam lubang. 
 
Setiap lubang terdiri dari lima sampai tujuh biji kemudian dipindahkan secara urut memutar sesuai jarum jam hingga biji dalam genggaman habis.

Pemain yang kehabisan biji akan kalah sedangkan yang memiliki banyak biji di ujung papan akan menang. Kamu bisa menentukan hadiah atau hukuman sederhana dari permainan ini agar terasa lebih seru.

Itulah beberapa permainan tradisional Sunda yang bisa kamu mainkan saat ngabuburit seru sambil menunggu waktu berbuka puasa.***

Editor: Resa Mutoharoh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x