Google Doodle Peringati Hari Kemerdekaan Indonesia, Gambarkan Ilustrasi Bhinneka Tunggal Ika

- 17 Agustus 2020, 09:53 WIB
Google Doodle hari ini merayakan Hari Ulang Tahun ke-75 Republik Indonesia yang jatuh pada Senin, 17 Agustus 2020.
Google Doodle hari ini merayakan Hari Ulang Tahun ke-75 Republik Indonesia yang jatuh pada Senin, 17 Agustus 2020. /Google Doodle

PR BANDUNGRAYA - Google turut merayakan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang jatuh pada Senin, 17 Agustus 2020 lewat Google Doodle.

Google Doodle dalam rangka perayaan HUT ke-75 Republik Indonesia dibuat oleh ilustrator asal Jakarta, Martcellia Liunic.

Sesuai dengan semboyan negara Indonesia, Bhinneka Tunggal Ika (berbeda-beda tapi tetap satu tujuan), Martcellia membuat Google Doodle dengan tema perbedaan.

Baca Juga: Kekuatan Visual V BTS, Unggah Foto Pamer Jidat Langsung Jadi Trending Topic di Twitter

Google Doodle hari ini menampilkan gambar animasi ilustrasi lomba 17 Agustus seperti panjat pinang. Ada juga pakaian adat dari berbagai daerah Indonesia. Kesatuan pun ditunjukkan oleh Harimau Sumatera dan bunga Rafflesia Arnoldi.

Baju adat, flora, dan fauna yang ditunjukkan dalam Google Doodle hanya sebagian dari melimpahnya keanekaragaman nusatara.

Sementara, gambaran perlombaan Panjat Pinang yang diwujudkan menggambarkan semangat gotong royong dan menekankan pentingnya persatuan Indonesia.

Baca Juga: Dibuka Hari Ini, Simak Cara Mengecek Status Lolos Kartu Prakerja Gelombang Empat

Sebagaimana dikutip Pikiranrakyat-bandungraya.com dari Google Doodle, Senin 17 Agustus 2020, Martcellia mengaku terinsipirasi dari hal-hal yang menjadi ciri khas Indonesia. Seperti banyaknya keindahan alam dan budaya perayaan Dirgahayu RI.

"Hari Kemerdekaan adalah salah satu hari libur nasional terbesar yang dirayakan di Indonesia, saya memikirkan bagaimana kita biasanya menghiasi lingkungan kita dengan bendera nasional dan meriah, serta mengadakan kompetisi persahabatan, parade, dan upacara bendera," kata Martcellia.

"Tidak hanya perayaan ini, saya juga ingin menggambarkan dalam ilustrasi saya untuk Doodle, tetapi juga pentingnya Bhinneka Tunggal Ika, yang berarti persatuan dalam perbedaan dalam ilustrasi untuk Doodle," tutur dia.

Halaman:

Editor: Fitri Nursaniyah

Sumber: Google Doodle


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x