Janji Mahfud MD Jika Menang pada Pilpres 2024 untuk Petani dan Nelayan: Hapus Kredit Macet

- 26 Januari 2024, 06:34 WIB
Janji Mahfud MD Jika Menang pada Pilpres 2024 untuk Petani dan Nelayan: Hapus Kredit Macet
Janji Mahfud MD Jika Menang pada Pilpres 2024 untuk Petani dan Nelayan: Hapus Kredit Macet /Antara/Makna Zaezar/

BANDUNGRAYA.ID - Calon wakil presiden nomor urut 3, Mahfud Md, memberikan janji berarti kepada petani dan nelayan di Lampung.

Dalam rangka kampanye Pilpres 2024, Mahfud menegaskan bahwa jika dirinya dan pasangan calon presiden Ganjar Pranowo keluar sebagai pemenang, kredit macet yang selama ini membebani petani dan nelayan di Lampung akan dihapus.

"Catat ini semua petani, nelayan, akan dibebaskan kalau selama ini bapak ibu petani dan nelayan mendapat pinjaman, mendapat kredit, tidak bisa membayar, itu akan dibebaskan, akan diputihkan," ujar Mahfud.

Menurut Mahfud, total nilai kredit macet petani dan nelayan di Lampung mencapai Rp688 miliar.

Ia meyakinkan bahwa penghapusan kredit macet ini tidak akan memberatkan keuangan negara, terlebih karena jumlahnya tidak signifikan.

"Kami sudah menghitung jumlah kredit petani dan nelayan yang sekarang macet jumlahnya Rp688 miliar," tambahnya.

Mahfud berpendapat bahwa dana untuk program penghapusan kredit macet petani dan nelayan dapat diambil dari upaya pemberantasan korupsi.

Menurutnya, jika korupsi berhasil diatasi, sebagian dana yang terkumpul dapat dialokasikan untuk mensubsidi pelunasan hutang petani dan nelayan.

"Oleh sebab itu kalau korupsi diberantas, dapat 50 persen saja diambil Rp688 miliar untuk disubsidikan ke pelunasan hutang para petani dan nelayan itu jumlahnya hanya kecil," paparnya.

Halaman:

Editor: Resa Mutoharoh

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x