Biodata Profil Ustadz Hanan Attaki, Sosok yang Di Gandrungi Anak Zaman Now Karena Dakwahnya!

- 6 April 2024, 14:28 WIB
Biodata Profil Ustadz Hanan Attaki, Sosok yang Di Gandrungi Anak Zaman Now Karena Dakwahnya!
Biodata Profil Ustadz Hanan Attaki, Sosok yang Di Gandrungi Anak Zaman Now Karena Dakwahnya! /Foto dok.: Tangkap layar YouTube/YouTube Hanan Attaki.

BANDUNGRAYA.ID – Biodata Profil Ustadz Hanan Attaki, Sosok yang Di Gandrungi Anak Zaman Now Karena Dakwahnya.

Anak muda zaman sekarang pasti tidak asing dengan Ustadz Hanan Attaki, yang memiliki suara lembut tersebut.

Ustadz Hanan Attaki merupakan seorang pendakwah Indonesia yang terkenal di kalangan anak muda zaman now, karena pesan dakwahnya yang dekat dengan keseharian dan gaya anak muda zaman now.

Ustadz Hanan Attaki mempunyai nama lengkap Tengku Hanan Attaki, ia lahir pada tanggal 31 Desember 1981.

Ia sudah memiliki keluarga, istrinya bernama Haneen Akira, dan 3 anaknya bernama Maryam, Aisyah dan Yahya. Istrinya pun juga seorang pendakwah. Mereka bertemu ketika menjalani Pendidikan di Universitas yang sama.

Mengapa Ustadz Hanan Attaki, begitu dekat dengan anak muda zaman now? Karena ia merupakan pendiri dari Gerakan Pemuda Hijrah yang aktif berdakwah di komunitas pemuda, seperti geng motor, skateboard, sepeda BMX dan berbagai komuntas lainnya.

Yang membuatnya semakin populer di kalangan anak muda, karena setiap kajian yang dibawakannya menarik minat pendengarnya dan penyampaianya pun mudah dimengerti, sehingga bisa dengan mudah masuk ke hati para anak muda yang mengikuti kajiannya.

Baca Juga: Rekomendasi Tempat Makan yang Instagramable di Kota Bandung, Cocok Nih Buat Mahasiswa

Kajian-kajian atau topik dari setiap dakwah yang dibawakan oleh Ustadz Hanan Attaki sangat mudah dimengerti dan ringan, sehingga banyak masyarakat, khususnya anak muda yang mengidolakan sosok Ustadz Hanan Attaki.

Tidak hanya menyampaikan dakwah kepada anak muda, akan tetapi Ustadz Hanan Attaki juga kerap menghadiri dan mengisi kajian di berbagai tempat.

Halaman:

Editor: Resa Mutoharoh


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x