Real Madrid vs Atalanta di Liga Champions, Kedua Pelatih Sama-sama Akui Ketangguhan Lawannya

16 Maret 2021, 15:37 WIB
Real Madrid akan melawan Atalanta di Liga Champions pada Rabu, 17 Maret 2021, /PIXABAY/phillipkofler

PR BANDUNGRAYA - Babak 16 besar liga champions bakal segera memainkan leg keduanya pada Rabu dini hari nanti, di mana salah satunya laga antara Real Madrid vs Atalanta.

Kali ini, Estadio Estadio Alfredo Di Stefano, Spanyol yang akan menjadi arena dari laga leg 2 liga champions antara Real Madrid vs Atalanta.

Pada laga liga champions leg 1, Real Madrid sukses tundukkan Atalanta 1-0 saat bermain di Stadio Di Bergamo, Italia.

Walaupun unggul jumlah pemain sejak menit 17 nyatanya Madrid baru bisa mencetak gol pada menit 86, melalui sepakan bek kiri Ferland Mendy.

Baca Juga: Liga Champions: Manchester City vs Borussia Monchengladbach, Jelang Bersua Kedua Juru Taktik Saling Sanjung

Atalanta harus kehilangan satu pemainnya yaitu gelandang Remo Freuler yang menerima kartu merah.

Sebelum bersua di leg 2 nanti, Real Madrid dan Atalanta sama-sama sukses memenangi laga mereka di liga masing-masing.

Madrid sukses tundukkan Elche 2-1, begitupun Atalanta yang sukses tekuk Spezia 3-1.

Kemenangan Real Madrid diraih pada pekan ke 27 La Liga Spanyol pada tanggal 13 Maret kemarin, sementara Atalanta menang saat menjalani laga pekan ke 28 Serie-A Italia yang digelar pada 12 Maret kemarin.

Baca Juga: Bukti Ketenaran BTS: 32 Video Klip Telah Ditonton Lebih dari 100 Juta Kali di YouTube, Ini Daftarnya

Penyerang Madrid Karim Benzema dan gelandang Atalanta Mario Pasalic jadi pahlawan bagi masing-masing timnya dengan mencatatkan 2 gol.

Pelatih Madrid Zinedine Zidane bahwa ia dan timnya hanya memikirkan laga menghadapi Atalanta.

"Kami juga tahu bahwa kami harus memainkan laga yang hebat untuk bisa lolos dan menyadari bahwa kami bermain melawan rival yang sangat kuat dengan kelebihan dan kualitas mereka," ujarnya.

Menurut Zinedine Zidane, Atalanta pasti berniat memenangi laga maka dari itu timnya harus menjalankan laga yang baik untuk bisa lolos.

Baca Juga: Ini Alasan Gatot Nurmantyo Tetap Rahasiakan Sosok yang Ajak Dirinya Ikut Kudeta Partai Demokrat

"Kami bermain baik di leg 1, kami menang, tapi itu tak berarti apa-apa. Kami harus bermain di leg 2 dan itu pasti berat bagi kami," ujarnya dikutip dari situs klub.

Gian Piero Gasperini pelatih Atalanta juga mengatakan bahwa dirinya dan tim telah menantikan laga 'besar' menghadapi Madrid ini.

"Jelas, ini lebih sulit untuk melaju ke babak selanjutnya setelah hasil leg 1," ujarnya dikutip dari kanal Youtube klub.

Namun Gasperini mengungkapkan harapan agar timnya bisa menyusahkan Madrid dan lolos ke babak selanjutnya.

Baca Juga: Akan Segera Comeback ke Dunia Hiburan, B.I Luncurkan Teaser Pertama Midnight Blue

"Inilah tujuan kami, mari berharap kami bisa bertahan di kompetisi ini selama mungkin dan menggengam kesempatan yang kita punya," katanya.

Laga leg 2 liga champions itu rencananya digelar pada Rabu, 17 Maret 2021 sekira pukul 3.00 WIB.

Anda bisa menyaksikan laga liga champions antara Real Madrid vs Atalanta melalui siaran televisi SCTV atau siaran live streaming di Vidio.com (KLIK DI SINI).***

Editor: Bayu Nurullah

Sumber: Real Madrid

Tags

Terkini

Terpopuler