Hasil Opening Night NBA 2022-2023: Stephen Curry Cetak 33 Poin, Golden State Warriors Kalahkan LA Lakers

19 Oktober 2022, 16:23 WIB
Hasil Opening Night NBA 2022-2023: Stephen Curry Cetak 33 Poin, Golden State Warriors Kalahkan LA Lakers /Foto: Instagram/ @sandors24/

BANDUNGRAYA.ID - Hasil Opening Night NBA 2022-2023: Stephen Curry Cetak 33 Poin, Golden State Warriors Kalahkan LA Lakers.

Kompetisi bola basket paling bergengsi sejagad raya, NBA musim 2022-2023 resmi dimulai hari ini.

NBA 2022-2023 menjadi musim ke-77 liga basket nasional Amerika Serikat ini.

Baca Juga: TRENDING: Totalitas Abis, Aksi Zendaya Bikin Jaehyun NCT 127 Geleng-geleng!

Musim reguler NBA akan dimulai pada Selasa, 18 Oktober 2022 hingga 09 April 2023.

Laga pembuka NBA antara Golden State Warrior melawan LA Lakers digelar Selasa, 18 Oktober 2022 pukul 22.00 waktu setempat atau 09.00 WIB hari ini.

Sang juara bertahan, Golden State Warrior merayakan Champions Ring Night sebelum pertandingan digelar di Chase Center.

Golden State Warrior berhasil mengamankan kemenangan di pertandingan perdana dengan skor akhir 123-109.

Baca Juga: BIODATA dan Profil Pemain NBA yang Meninggal Bill Russel, Pernah Dapat Penghargaan dari Presiden Barack Obama

Stephen Curry berhasil mencetak 33 poin dengan 6 rebound, 7 asis, 4 steal, dan 1 block.

Disusul Andrew Wiggins dengan raihan 20 poin dengan 6 rebound, 4 asis, 1 steal, dan 1 block.

Sementara LA Lakers memberikan perlawanan melalui LeBron James dengan 31 poin, 14 rebound, dan 8 asis.

Russell Westbrook menyumbang 19 poin dan 11 rebound. Anthony Davis juga produktif dengan 27 poin dan 6 rebound.

Baca Juga: NBA Hari Ini: Lawan New York Knicks, Ross Torehkan 30 Poin untuk Magic

Golden State Warrior dan LA Lakers bertemu selama dua musim berturut-turut di opening night.

Musim lalu, Golden State Warrior juga berhasil meraih kemenangan 121-114 di Staples Center.

Laga ini menandai musim ke-14 Stephen Curry bersama Golden State Warrior.

Di antara pemain aktif NBA, saat ini Stephen Curry menjadi satu dari dua pemain NBA dengan masa kontrak paling lama dengan satu tim.

Sementara Udonis Haslem memasuki musim ke-20 bersama Miami Heat.

Pada pertandingan ini Stephen Curry mencetak empat tembakan tiga angka dan memperpanjang rekor pribadinya.

Baca Juga: NBA Hari Ini: Lawan New York Knicks, Ross Torehkan 30 Poin untuk Magic

Stephen Curry selalu mencetak setidaknya satu tembakan tiga angka selama 190 pertandingan musim reguler berturut-turut.

Catatan ini menjadi rekor terpanjang dalam sejarah NBA.

Sebelum pertandingan, Golden State Warrior merayakan gelar juara NBA 2022 dengan Champions Ring Night.

Golden State Warrior menerima cincin juara NBA 2022.

Champions Ring Night ini menjadi perayaan keempat bagi Stephen Curry, Klay Thompson, Draymond Green, dan Andre Iguodala.***

Editor: Siti Resa Mutoharoh

Tags

Terkini

Terpopuler