AS Roma Digdaya di Liga Eropa, Lolos ke Babak 32 Besar, Ini Update Klasemen Sementara Grup A

- 27 November 2020, 08:18 WIB
Veretout sedang menendang penalti di babak kedua.8
Veretout sedang menendang penalti di babak kedua.8 /Official Twitter AS Roma/@ASRomaEN/

PR BANDUNG RAYA - AS Roma kini telah berhasil melaju ke babak 32 besar Liga Eropa. Hal tersebut berhasil diraih oleh AS Roma saat menjadi tamu CFR Cluj klub perwakilan dari Romania.

Pada laga lanjutan Liga Eropa, CFR Cluj vs Roma berakhir dengan skor 0-2 kemenangan untuk AS Roma. Kemenangan ini diraih oleh Roma setelah mereka mendapatkan gol bunuh diri dari CFR Cluj yaitu Gabriel Debeljuh dan kelihaian Jordan Veretout pada babak kedua.

Pada babak pertama berjalan Roma tampil seperti biasa. Roma tidak terlalu agresif dan tidak terlalu santai. Bisa dibilang, jalannya pertandingan antara CFR Cluj vs Roma terkesan monoton dan tidak memberikan suguhan yang begitu menarik.

Baca Juga: Ada Lisa BLACKPINK Hingga Tzuyu TWICE, Berikut Daftar 100 Wanita Tercantik di Dunia Tahun 2020

Roma dapat membuka kebuntuan pada menit 49. Tendangan bebas Jordan Veretout dari sisi kiri gagal diamankan oleh lini belakang CFR Cluj sehingga bola mengenai Debeljuh sebelum masuk ke arah gawang. Alhasil skor antara CFR Cluj vs Roma menjadi 0-1.

Debelujuh tentu merasa bersalah karena telah membuat gol bunuh diri. Sebenarnya ia mampu dan berpeluang untuk menebus gol bunuh dirinya saat melawan Roma.

Akan tetapi dari beberapa menit gol bunuh diri tersebut ia tak berhasil merubah peluangnya menjadi gol balas dendam karena masih mudah diantisipasi oleh kiper AS Roma, Pau Lopez.

Di babak kedua berjalan, Roma terus bermain dengan hati-hati. Setelah melakukan pergantian pemain di pihak AS Roma, Henrikh Mkhitaryan berhasil membuat hadiah kepada AS Roma.

Baca Juga: Hasil Tottenham vs Ludogorets di Liga Eropa Semalam, Skor Telak Bukti Racikan Jose Mourinho Jitu

Halaman:

Editor: Abdul Muhaemin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x