Persib Bandung dan David da Silva Digugat, Eko Maung Tanggapi dengan Santai, Begini Katanya

- 20 April 2022, 04:00 WIB
Persib Bandung dan David da Silva Digugat, Eko Maung Tanggapi dengan Santai, Begini Katanya
Persib Bandung dan David da Silva Digugat, Eko Maung Tanggapi dengan Santai, Begini Katanya /

BANDUNGRAYA.ID- Persib Bandung dan David da Silva resmi digugat oleh sekelompok orang ke Pengadilan Negeri Jakarta Pusat, Eko Maung tanggapi santai.

Tanggapan pria bernama lengka Eko Noer Kristiyanto atau kerap disapa Eko Maung ini bernada santai sekaligus menyayangkan sikap yang dinilainya "semberono".

Secara resmi Persib Bandung dan David da SIlva digugat oleh empat orang ke Pengadilan Negeri Jakarta Pusat yang disebut rugikan Persipura.

Baca Juga: Persib Bandung Digugat, Persipura Tak Jadi Degradasi? Eko Maung Sebut Memalukan Warga Papua

Gugatan yang dialamatkan pada Persib dan David da Silva lantaran diduga lakukan sepak bola gajah di laga terakhir pada 31 Maret 2022 lalu.

Kerugian yang dimaksud oleh penggugat yakni menyebabkan Persipura terlempar dari Liga 1 ke Liga dua musim depan.

Selain Persib Bandung dan David da Silva, PSSI juga turut di dalamnya Barito Putera dan BRI selaku sponsor Liga 1 musim lalu pun turut diperkarakan menuju meja hijau setelah Persipura degradasi ke Liga 2.

Gugatan yang diarahkan pada Persib, David da Silva, Barito Putera, BRI dan PSSI itu secara resmi dilayangkan ke Pengadilan Negeri Jakarta Pusat pada 14 April 2022 lalu.

Baca Juga: PERSIB BANDUNG FIX Datangkan Shinji Kagawa? Reaksi Bos Teddy Tjahjono Masih Teka-teki: Cek Fakta di Sini

Halaman:

Editor: Rizal Sunandar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah