Hasil Kualifikasi PUBG Mobile Sea Games 2022: Indonesia di Pucuk Klasemen

- 20 Mei 2022, 07:07 WIB
Hasil Kualifikasi PUBG Mobile Sea Games 2022: Indonesia di Pucuk Klasemen
Hasil Kualifikasi PUBG Mobile Sea Games 2022: Indonesia di Pucuk Klasemen /Pexels/SCREEN POST/

BANDUNGRAYA.ID- Hasil pertandingan kualifikasi mode team PUBG Mobile Sea Games 2022, Indonesia yang diwakili dua tim yakni Tim Garuda (INA2) dan Tim Merah Putih (INA1) berhasil lolos final.

Tim Garuda atau INA2 berisikan Luxxy, Svavel, Ryzen, Genfos dan Jayden berhasil mengemas 65 poin dengan 1 WWCD berada di pucuk klasemen.

Sementara Tim Merah Putih atau INA1 hanya mendapati peringkat ke #14 dengan perolehan 17 poin. Meski begitu INA1 yang berisikan Katou, Satar, RedFace, Microboy dan Potato melenggang ke putaran final.

Baca Juga: Dramatis!! Sabet 3 WWCD, Tim Esport PUBG Indonesia Bawa Medali Perak Sea Games 2022 di Vietnam

Baca Juga: Jadwal SEA Games Hari Ini 19 Mei 2022: Tim Angkat Besi Siap Berburu Medali Emas

Dengan 5 map pertandingan, INA2 membuka laga di Erangel dan langsung mendapatkan WWCD. Luxxy yang sebelumnya bertanding mode solo bermain buruk, kini menjadi MVP dengan 7 eliminasi. INA2 memimpin klasemen.

Sementara Malaysia menempel di posisi kedua dengan perolehan 24 poin. Dan Myanmar berhasil finis ketiga dengan 8 eliminasi.

Sedangkan hasil di map lainya yakni map kedua Miramar Brunei Darussalam menjadi nomor satu. Map ketiga Sanhok dan map keempat Erangel dimenangkan oleh Malaysia dan Thailand.

Baca Juga: Bangkitkan Semangat Nasionalis, 20 Link Twibbon Kece Rayakan Hari Kebangkitan Nasional 2022

Halaman:

Editor: Siti Resa Mutoharoh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x