JADWAL Persib Bandung dalam Laga Piala Presiden 2022: Siap-siap Lawan Bali United, Bhayangkara FC, Persebaya

- 3 Juni 2022, 11:20 WIB
JADWAL Persib Bandung dalam Laga Piala Presiden 2022: Siap-siap Lawan Bali United, Bhayangkara FC dan Persebaya
JADWAL Persib Bandung dalam Laga Piala Presiden 2022: Siap-siap Lawan Bali United, Bhayangkara FC dan Persebaya /Persib/Amandeep Rohimah.

BANDUNGRAYA.ID - Jadwal Persib Bandung dalam laga Piala Presiden 2022, siap-siap lawan Bali United, Bhayangkara FC dan Persebaya Surabaya.

Persib Bandung akan mulai kembali berlaga dalam gelaran Turnamen Pramusim 2022. Hingga saat ini, memang belum pasti apakah laga tersebut akan dinamai Piala Presiden 2022 atau Piala Menpora.

Kemudian belum disepakati juga terkait siapa yang mengelolanya, antara PSSI atau LIB.

Baca Juga: RESMI, Jadwal Piala Presiden 2022: Hasil Drawing Persib Lawan Bhayangkara FC, Bali United, Persebaya Surabaya

Baca Juga: Sejarah: Persib Bandung Mogok Main Saat Lawan Tim Jakarta, Bukan Persija, Wasit Biang Keroknya!

Sembari menunggu penamaan yang resmi, BANDUNGRAYA.ID sajikan jadwal Persib Bandung dalam laga Piala Presiden 2022 atau Piala Menpora 2022.

Sebelumnya, operator kompetisi PT Liga Indonesia Baru (LIB) menuntaskan pengundian grup Turnamen Pramusim 2022 di Bandung, dengan 18 klub peserta dari Liga 1 Indonesia 2022-2023 dibagi ke dalam empat grup.

Dalam pengundian tersebut, grup C menjadi grup yang paling menarik lantaran diisi tim yang menduduki peringkat lima besar Liga 1 Indonesia 2021-2022 yaitu Bali United, Persib, Bhayangkara FC dan Persebaya.

Grup C itu nantinya akan berlangsung di Bandung, Jawa Barat, karena Persib ditunjuk sebagai tuan rumah. Penunjukan tuan rumah itu dilakukan oleh PSSI dan LIB, termasuk untuk tiga grup lain.

Halaman:

Editor: Siti Resa Mutoharoh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x