RESMI: Cristiano Ronaldo Berpisah Dengan Manchester United

- 23 November 2022, 06:29 WIB
RESMI: Cristiano Ronaldo Berpisah Dengan Manchester United
RESMI: Cristiano Ronaldo Berpisah Dengan Manchester United /Pikiran Rakyat/

BANDUNGRAYA.ID - Resmi: Cristiano Ronaldo berpisah dengan Manchester United.

Manchester United resmi memutus kontrak dengan Cristiano Ronaldo pada hari Selasa, 22 November 2022, yang artinya CR7 akan berpisah dengan Manchester United di bursa transfer musim dingin mendatang.

Beberapa waktu lalu, wawancara Cristiano Ronaldo dengan Piers Morgan membuka cerita buruknya dengan pelatih Manchester United yakni Erik ten Hag.

Baca Juga: Unggah Foto Ronaldo dan Messi Jelang World Cup, Louis Vuitton Bikin Geger Netizen

Memang hubungan sang pemain bernomor punggung 7 ini dengan Erik ten Hag tidak baik, karena dirinya merasa di khianati oleh Manchester United.

Bahkan Erik ten Hag pernah memutuskan untuk memberi skors kepada Cristiano Ronaldo karena menolak masuk sebagai pemain pengganti di menit akhir melawan Tottenham, pertandingan belum usai Ronaldo langsung keluar dari bangku cadangan.

Ronaldo langsung memberikan statement mengenai hal itu, karena sang pelatih tidak pernah menghormati dia sebagai pemain Manchester United.

Tidak hanya membeberkan soal hubungan tidak baik dengan sang pelatih, namun Cristiano Ronaldo juga memberikan kritikan habis-habisan kepada sang klub Manchester United.

“Memiliki fasilitas yang buruk yang disediakan oleh pihak klub, serta klub Manchester United tidak ada kemajuan semenjak ditinggal oleh Sir Alex Ferguson,” ujar Cristiano Ronaldo saat di wawancara dengan Piers Morgan beberapa waktu lalu.

Baca Juga: Tagar Messi Bergema di Twitter, Apa yang Terjadi?

Lalu Cristiano Ronaldo juga merasa pihak klub Manchester United ingin mendepak dirinya selama menjadi dari bagian tim berjuluk setan merah itu.

Setelah Cristiano Ronaldo wawancara dengan Piers Morgan, pihak klub Manchester United langsung melakukan investigasi sebelum mengambil keputusan yang tepat.

Akhirnya, pihak klub memutuskan untuk mengakhiri kerja sama dengan Cristiano Ronaldo yang seharusnya masa kontrak nya akan habis musim panas 2023 mendatang, untuk selanjutnya segera dilakukan karena Cristiano Ronaldo sedang fokus membela Portugal di Piala Dunia 2022 saat ini.

“Cristiano Ronaldo akan meninggalkan Manchester United dengan kesepakatan bersama, dengan efek segera, klub berterima kasih padanya atas kontribusinya yang luar biasa selama 2 periode di Old Trafford, mencetak 145 gol dari 346 penampilan, serta mendoakan yang terbaik untuk masa depan dia dan keluarganya,” tulis keterangan resmi dari website Manchester United.

Pihak klub pun memberikan statement, bahwa akan melanjutkan kerja sama dengan sang pelatih Erik ten Hag dalam perkembangan sang klub di musim ini.

“Semua orang di Manchester United tetap fokus untuk melanjutkan kemajuan tim di bawah Erik ten Hag dan bekerja sama untuk memberikan kesuksesan di atas lapangan,” tulis pada akhir keterangan resmi dari website Manchester United.

Untuk saat ini, Cristiano Ronaldo belum menemukan klub yang akan menjadi langkah selanjutnya, setelah diputus kontrak oleh Manchester United dengan artian CR7 akan menjadi free agent pada bursa transfer musim dingin mendatang.***

Editor: Raabi Ghulamin Halim


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah