Persib Bandung Kehilangan Pemain Rp4 Miliar, Siapa Penggantinya?

- 9 November 2023, 18:11 WIB
Persib Bandung Kehilangan Pemai Rp4 Miliar, Siapa Penggantinya?
Persib Bandung Kehilangan Pemai Rp4 Miliar, Siapa Penggantinya? /Persib.co.id

BANDUNGRAYA.ID - Persib Bandung harus merelakan kepergian I Putu Gede Juni Antara, bek kanan berbakat asal Bali, yang telah bermain setengah musim bersama mereka di Liga 1 2023/2024. Putu memutuskan untuk kembali ke klub lamanya, Bhayangkara FC, setelah pertandingan terakhirnya melawan Arema FC di Stadion Gelora Bandung Lautan Api pada Rabu, 8 November 2023.

Selama 19 pekan bersama PERSIB, Putu tampil dalam 14 pertandingan. Kepergiannya meninggalkan kekosongan yang signifikan dalam lini pertahanan tim. Meskipun Putu memahami panggilan dari institusi Polri untuk kembali ke Bhayangkara FC, hal ini tetap menjadi sebuah kehilangan besar bagi PERSIB.

Dalam momen perpisahannya, Putu menyampaikan ucapan terima kasih atas sambutan hangat yang ia terima selama di PERSIB. Ia juga tak lupa mendoakan kesuksesan tim di sisa musim kompetisi ini.

"Sukses selalu teman-teman semua," tutupnya.

Baca Juga: DEAR BOBOTOH, Awas Jangan Bawa Barang Ini saat Pertandingan Persib vs Arema FC Rabu 8 November 2023 Besok

Namun, kepergian Putu juga mengundang pertanyaan, siapa yang akan menggantikan posisinya di lini pertahanan PERSIB? Hal ini menjadi sebuah dilema yang harus segera diatasi oleh manajemen tim.

Saat ini, harga pasaran pemain sekelas Putu Gede Juni Antara mencapai Rp3,48 miliar, sementara harga tertingginya bahkan mencapai Rp4,35 miliar.

Dengan dana sebesar itu, manajemen PERSIB harus mempertimbangkan dengan bijak dalam mencari pengganti yang sesuai dengan kualitas dan kemampuan yang dimiliki Putu. ***

Editor: Resa Mutoharoh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x