Jelang Liga Champions, Simak 5 Catatan Penting Sebelum Menyaksikan Kompetisi Klub Tertinggi Eropa

- 19 Oktober 2020, 22:34 WIB
Andrea Pirlo, Lionel Messi dan Neymar semuanya akan berharap menjadi bintang malam pembukaan saat Liga Champions UEFA.
Andrea Pirlo, Lionel Messi dan Neymar semuanya akan berharap menjadi bintang malam pembukaan saat Liga Champions UEFA. /Dok. UEFA

Dengan absennya Cristiano Ronaldo, Lionel Messi memiliki peluang untuk mempersempit jarak gol antara dua megabintang di puncak peringkat Liga Champions sepanjang masa UEFA.

Barcelona dijadwalkan akan menjamu tim asal Hungaria, Ferencvaros pada Rabu dini hari.

Terakhir kali Messi menghadapi Tim Hungaria pada usia 18 tahun, dia melakukan debutnya di Argentina dalam pertandingan persahabatan pada tahun 2005 melawan Magyar.

Namun, saat itu Messi diusir dalam waktu dua menit setelah masuk.

Baca Juga: Sri Mulyani Ungkapkan Perekonomian Indonesia Mulai Membaik di Tengah Pandemi Covid-19

Mampukah Immobile menunjukkan kemampuannya kala menjamu Dortmund?

Musim sebelumnya, Immobile mengungguli Robert Lewandowski meraih sepatu emas dengan 36 gol.

Perhargaan tersebut tentu menjadi kebanggan bagi striker Lazio itu.

Pada 2014 Immobile menggantikan Robert Lewandowski sebagai penyerang Dortmund. Kala itu Lewandowski pindah ke Bayern Muenchem, rival Dortmund.

Akan tetapi, Immobile tampil buruk pada musim perdananya yang hanya mengemas 10 gol dalam 34 pertandingan, kemudian ia memutuskan pindah ke Italia dan menjadikan Lazio sebagai klub barunya.

Halaman:

Editor: Bayu Nurulah

Sumber: UEFA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x