Laga Panas Penuh Dendam! Prediksi Bayern Munchen vs Atletico Madrid di Liga Champions Nanti Malam

- 21 Oktober 2020, 11:34 WIB
Bayern Munchen vs Atletico.*
Bayern Munchen vs Atletico.* /AS/

PR BANDUNG RAYA - Matchday pertama fase Grup A Liga Champions musim 2020/2021 akan menghadirkan kembali finalist Liga Champions musim 2019/2020 antara Bayern Munchen vs Atletico Madrid.

Laga panas disertai dendam kekalahan Atletico Madrid tidak akan membuat langkah juara bertahan mudah di fase Grup A.

Pertandingan antara Bayern Munchen vs Atletico Madrid akan digelar pada 22 Oktober 2020 dini hari WIB di Stadion Allianz Arena.

Baca Juga: 4 Pemain Barcelona Perpanjang Kontrak Usai Bantai Lawan di Liga Champions Eropa

Kini situasi telah berubah, susunan pemain Atletico Madrid pun berubah. Luis Suarez yang menjadi striker utama siap untuk merobek gawang Bayern Munchen. Hal ini pun menjadi perhatian pelatih Bayern Munchen.

“Sangat menarik bertemu Atletico di pertandingan pertama. Mereka bekembang pesat karena Diego Simeone sudah melatih di sana selama sembilan tahun,” ujar sang pelatih.

“Mereka salah satu tim yang memiliki pertahanan terbaik di dunia. Mereka tahu harus berbuat apa ketika kehilangan bola. Mereka sangat agresif dan disiplin," sambung pelatih Bayern, Hans-Dieter Flick dikutip Prbandugraya.pikiran-rakyat.con dari website UEFA, Selasa 20 Oktober 2020.

Baca Juga: Jadwal Liga Champions Grup D Nanti Malam: Ajax vs Liverpool, Jurgen Klopp Khawatir Hal Ini

Sebagai juara bertahan, Bayern Munchen siap kembali untuk mempertahankan gelar yang telah mereka menangkan pada musim lalu. Pelatih Bayern Muchen mengatakan bahwa kami siap melawan satu persatu tim yang ada tanpa melupakan tujuan utama kami.

Halaman:

Editor: Abdul Muhaemin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x