Kisruh Cristiano Ronaldo dengan Vicento Spadafora, Ronaldo Dituding Melanggar Protokol Kesehatan

- 27 Oktober 2020, 13:01 WIB
Pemain Juventus, Cristiano Ronaldo.
Pemain Juventus, Cristiano Ronaldo. /Instagram.com/@juventus

PR BANDUNGRAYA – Perseteruan Menpora Italia, Vicenzo Spadafora dengan mega bintang Cristiano Ronaldo kian memanas.

Cristiano Ronaldo yang terkena virus corona dituding melanggar protokol kesehatan, pasalnya ia terbang ke Portugal dalam kondisi terinfeksi Covid-19.

Dikutip oleh Prbandungraya.pikiran-rakyat.com dari Daily Mail, Ronaldo diketahui tengah berada dalam masa karantina mandiri, setelah dua kali terkena Covid-19.

Baca Juga: Cara Cek dan Daftar Bansos BST Kemensos Non PKH Rp300.000 Per KK, Diperpanjang hingga Tahun Depan

Primadona Juventus tersebut harusnya masih menjalani proses isolasi mandiri di Italia, tanpa harus keluar rumah bahkan berkunjung ke kampung halamannya.

Mendengar kabar tersebut, sontak Menpora Italia, Vicenzo Spadafora mengklaim dalam sebuah wawancara dengan Rai Tre, dia berkata Ronaldo telah melanggar protokol kesehatan.

“Cristiano tidak menghormati protokol. Ada penyelidikan oleh Kantor Kejaksaan Federal untuk membuktikannya,” ujarnya.

Ia pun menambahkan bahwa satu-satunya solusi pada akhirnya adalah tetap menerapkan protokol dan diam di rumah.

Baca Juga: Real Madrid Sambangi Jerman di Liga Champions, Toni Kross Akui Rindu Negaranya

Pada lain kesempatan, Cristiano Ronaldo membantah pernyataan Spadofa tersebut. Mantan pemain Real Madrid tersebut mengatakan bahwa ia mematuhi protokol kesehatan.

Halaman:

Editor: Bayu Nurulah

Sumber: Daily Mail


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x