Link dan Syarat Daftar Guru Penggerak 9 dan 10 Terakhir Hari ini, Siapkan Syarat Penting Ini Agar Lolos!

10 Januari 2023, 14:27 WIB
Link dan Syarat Daftar Guru Penggerak 9 dan 10 Terakhir Hari ini, Siapkan Syarat Penting Ini Agar Lolos! /pexel.com/Ron Lach/

BANDUNGRAYA.ID- Pendaftaran Guru Penggerak 9-10 akan ditutup segera malam ini, inilah persyaratan calon guru penggerak lengkap dengan link pendaftarannya.

Pemerintah melalui Kementrian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi mencanangkan Program Pendidikan Guru Penggerak (PGP).

Program yang bertujuan untuk pengembangan keprofesian berkelanjutan melalui pendidikan dan pelatihan serta kegiatan kolektif guru.

Baca Juga: Rekomendasi Tempat Ngopi di BandungUntuk Teman Nugas Yang Aesthetic, Cozy dan Instagramable yang Murah Meriah

Guru Penggerak merupakan ujung tombak dari pembelajaran yang menerapkan merdeka belajar dan menggerakan seluruh ekosistem pendidikan dalam mewujudkan pendidikan yang berpusat pada murid.

Berdasarkan situs resmi guru penggerak, terdapat kriteria guru untuk mengikuti program guru penggerak ini:

Kriteria umum Rekrutmen Calon Guru Penggerak

1. Guru ASN maupun NON ASN baik dari sekolah negeri maupun sekolah swasta, pada satuan pendidikan formal jenjang TK, SD, SMP, SMA, SMK, dan SLB yang memiliki SK Mengajar.

Baca Juga: PROFIL Jhon Lbf, Pengusaha Viral yang Janjikan Gaji 10 Juta Per Bulan untuk Tiko

2. Kepala sekolah yang belum memiliki Nomor Registrasi Kepala Sekolah (NRKS),berstatus definitif dari ASN maupun NON ASN baik dari sekolah negeri maupun sekolah swasta, pada satuan pendidikan formal jenjang TK, SD, SMP, SMA, SMK, dan SLB.

3. Memiliki akun guru di Data Pokok Pendidikan (Dapodik)

4. Memiliki kualifikasi pendidikan minimal S1/D4

5. Memiliki pengalaman mengajar minimal 5 (lima) tahun

6. Memiliki masa sisa mengajar tidak kurang dari 10 (sepuluh) tahun atau memiliki usia tidak lebih dari 50 tahun saat registrasi.

Baca Juga: LINK Soal Tes CAT PPS 2023 Lengkap dengan Kunci Jawabannya Download Full di Sini Agar Lolos!

Kriteria seleksi Rekrutmen Calon Guru Penggerak Angkatan 9, 10
Menerapkan pembelajaran yang berpusat pada murid

Memiliki kemampuan untuk fokus pada tujuan

Memiliki kompetensi menggerakkan orang lain dan kelompok

Memiliki daya juang (resilience) yang tinggi

Memiliki kompetensi kepemimpinan dan bertindak mandiri

Memiliki kemampuan untuk belajar hal baru, terbuka pada umpan balik, dan terus memperbaiki diri.

Baca Juga: Jangan Kaget! Mandi di Pagi Hari Ternyata Bisa Menurunkan Berat Badan, Cek Informasinya di Sini!

Memiliki kemampuan berkomunikasi dengan efektif dan memiliki pengalaman mengembangkan orang lain

Memiliki kedewasaan emosi dan berperilaku sesuai kode etik

Cara Mendaftar Guru Penggerak dapat melalui situs https://sekolah.penggerak.kemdikbud.go.id/gurupenggerak/ atau melalui akunbelajar.id

Setelah log ini, kemudian klik menu pendaftaran Pilih opsi Guru Penggerak Angkatan 8 s/d 10 Isi data yang tertera di laman dan ikuti tahapannya.***

 

Editor: Raabi Ghulamin Halim

Sumber: Kemdikbud

Tags

Terkini

Terpopuler