Ikuti 3 Tips Ini untuk Bisa Khatam Al-Quran di Bulan Suci Ramadhan Agar Ibadah Jadi Lebih Bermakna

- 26 Maret 2023, 20:44 WIB
Ilustrasi : Ikuti 3 Tips Ini untuk Bisa Khatam Al-Quran di Bulan Suci Ramadhan Agar Ibadah Jadi Lebih Bermakna
Ilustrasi : Ikuti 3 Tips Ini untuk Bisa Khatam Al-Quran di Bulan Suci Ramadhan Agar Ibadah Jadi Lebih Bermakna /Pixabay/freebiespic /v

BANDUNGRAYA.ID – Berikut ini terdapat tiga tips untuk bisa khatam Al-Quran di bulan suci Ramadhan agar ibadah jadi lebih bermakna.

Bulan suci Ramadhan juga bisa disebut dengan bulan Al-Quran, sebab pada bulan inilah Al-Qur’an diturunkan sebagai kitab suci yang memberikan petunjuk bagi manusia.

Salah satu amalan kebaikan yang tak pernah ditinggalkan di bulan Ramadhan adalah bertadarus membaca Al-Quran.

Oleh karena itu, banyak umat Islam yang berusaha untuk mengkhatamkan Al-Quran saat memasuki bulan Ramadhan.

Melalui laman resmi kemenag RI, ada beberapa tips yang dapat dilakukan agar bisa khatam Al-Quran di bulan Ramadhan tanpa tergesa-gesa. Berikut ulasannya.

1. Gunakan jumlah juz dalam mushaf al-Quran. Mushaf khataman yang dicetak per juz akan lebih mudah untuk membantu mengejar target khataman.

Setiap juz berisi 11 lembar sehingga kamu bisa membacanya satu juz setiap hari agar bisa khatam Al-Quran dalam satu bulan selama Ramadhan.

2. Gunakan sistem target dengan menghitung jumlah lembar di setiap juz. Bagi halaman dengan ketentuan waktu yang telah kamu sepakati.
 
Misalnya membaca 2-3 lembar setiap selesai sholat wajib 5 waktu. Sehingga dalam sehari sudah bisa khatam satu juz.

3. Konsistensi jadwal. Apabila kamu absen atau tidak membaca Al-Quran sesuai dengan jadwal dan jumlah lembarnya, maka luangkan waktu saat di tengah kegiatan untuk menggantinya.

Misalnya saat jam istirahat di kantor, saat menunggu angkutan umum, saat macet di tengah jalan, atau dalam kondisi yang lainnya. agar lebih mudah, gunakan aplikasi Al-Quran digital pada smartphone kamu.

Bagi umat muslim perempuan yang mengalami siklus menstruasi, kamu tetap bisa mengkhatamkan Al-Quran dengan cara melebihkan jumlah juz dalam sehari agar saat datang masa haid tidak sampai menumpuk jumlah juz yang belum dibaca.

Namun apabila masa haid datang di awal puasa Ramadhan, segera ganti dengan membaca jumlah juz sesuai dengan jumlah hari yang tidak membaca Al-Quran.

Kunci utama untuk bisa mencapai target khatam AL-Quran selama bulan Ramadhan adalah niat dari masing-masing manusia.

Jika berniat betul-betul ingin mengkhatamkan Al-Quran karena ibadah, atas izin Allah SWT pasti bisa menemukan jalan kemudahan untuk bisa mencapai target.

Mengkhatamkan Al-Quran juga menjadi salah satu waktu yang mustajab untuk berdoa. Sehingga jika seluruh keluarga berkumpul dan berdoa bersama, atas izin Allah SWT seluruh keluarga tersebut bisa mendapatkan keberkahan dan rahmat-Nya.

Semoga informasi ini bermanfaat dan seluruh umat muslim yang berniat baik semata-mata untuk beribadah kepada Allah dapat meraih keberkahan selama bulan Ramadhan. Allahumma aamiin.***

Editor: Resa Mutoharoh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x