Pesona Kece Wisata Sumedang Gak Pernah Bikin Bosen! Kunjungi Yuk Tempat Ini Pasti Lupa Pulang

- 3 Juni 2023, 08:39 WIB
Pesona Kece Wisata Sumedang Gak Pernah Bikin Bosen! Kunjungi Yuk Tempat Ini Pasti Lupa Pulang
Pesona Kece Wisata Sumedang Gak Pernah Bikin Bosen! Kunjungi Yuk Tempat Ini Pasti Lupa Pulang /FREEPIK/
 
BANDUNGRAYA.ID - Simak artikel ini membahas indahnya pesona wisata Sumedang yang akan membuat kamu tidak akan merasa bosan dan ingin terus berlama-lama di sana. 
 
Jawa Barat merupakan provinsi yang memiliki segudang tempat wisata, bahkan jumlahnya bisa tak terhitung. 
 
Salah satu daerah Provinsi Jawa Barat yang memiliki segudang wisata yaitu Sumedang. 
 
Selain memiliki kuliner yang lezat, Sumedang juga memiliki wisata dengan pesona indah yang bisa kamu kunjungi. 
 
Berikut 4 rekomendasi wisata dengan pesona indah di Sumedang yang bisa kamu kunjungi :
 
1. Situ Biru Cilembang
 
Kamu ingin berlibur ditemani dengan indahnya pemandangan telaga jernih? Situ Biru Cilembang adalah pilihan yang tepat. 
 
Tidak hanya indah, pemandangan telaga jernih juga sangat alami. Kamu akan terpana apabila melihatnya. 
 
Bahkan, kejernihan air telaga tersebut membuat ikan-ikan yang berenang dapat kamu lihat dengan mata telanjang. 
 
Wisata yang terletak di daerah Desa Hariang ini juga menyuguhkan sejuknya udara pepohonan, cocok untuk kamu yang sangat ingin healing. 
 
2. Kebun Teh Margawindu
 
Kamu akan terpesona dengan pemandangan tenang dan asri yang disuguhkan oleh wisata Kebun Teh Margawindu 
 
Terletak jauh dari kawasan pusat keramaian, membuat wisata ini tenang dan nyaman. 
 
Adapun wisata yang terletak di daerah Desa Ditengah ini juga menyuguhkan pesona indahnya hijau kebun teh. 
 
3. Pemandian Air Panas Sekarwangi
 
Sumedang juga mempunyai wisata pemandian air panas favorit yaitu, Pemandian Air Panas Sekarwangi 
 
Jika kamu berendam di pemandian air panas ini, kamu akan mendapatkan banyak manfaat, salah satunya yaitu mengatasi gejala stroke ringan. 
 
Hal itu disebabkan karena, air panas yang ada di pemandian wisata ini terdapat kandungan belerang yang baik untuk kesehatan. 
 
4. Museum Prabu Geusan Ulun
 
Kamu ingin berwisata sambil mempelajari budaya dan sejarah? Museum Prabu Geusan Ulun adalah pilihan yang tepat. 
 
Apabila kamu mengunjungi wisata ini, kamu akan melihat sebuah bangunan Gedung Pusaka Khusus. 
 
Adapaun gedung tersebut adalah ikon musem. Selain itu, bangunan ini dijadikan sebagai tempat penyimpanan pusaka tujuh dan mahkota raja. 
 
Itulah 4 rekomendasi wisata pesona indah di Sumedang yang bisa kamu kunjungi. 
 
Adapun rekomendasi inj bertujuan agar kamu dapat menambah referensi liburan wisata di Sumedang.***

 

Editor: Resa Mutoharoh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x