BIKIN NYAMAN! Rekomendasi Tempat Wisata Keluarga di Sumedang, Boleh Dicoba Nih

- 23 Agustus 2023, 19:06 WIB
BIKIN NYAMAN! Rekomendasi Tempat Wisata Keluarga di Sumedang, Boleh Dicoba Nih
BIKIN NYAMAN! Rekomendasi Tempat Wisata Keluarga di Sumedang, Boleh Dicoba Nih /FREEPIK/

Alamat lengkapnya berada di Jalan Pager Betis Nomor Km10, Citengah, Kecamatan Sumedang Selatan, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat 45311.

  1. Jatinangor National Flower Park

Tempat wisata ini cukup populer dan terbaru yang ada di Sumedang. Yang memiliki konsep unik dan modern menawarkan wisata taman bunga dengan berbagai koleksi yang beragam.

Dilengkapi pula dengan bangunan layaknya istana di negeri dongeng. Spot foto di sini tidak usah diragukan lagi, karena banyak sekali tempat foto yang cantik-cantik yang instagramable.

Pengunjung akan dibuat takjub dengan desain wisata yang tersedia seperti istana di Eropa, dan masjid ala Rusia dengan konsep warna-warni.

Wahana yang tersedia di sini juga ada banyak dan beragam, sehingga keluarga semakin betah berlibur di sini. Berlokasi di Jalan National Flower Park, Cileles, Kecamatan Jatinangor, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat.

  1. Kampung Karuhun Eco Green Park

Kampung Karuhun Eco Green Park ini menawarkan berbagai wahana modern yang dipadukan dengan suasana alami pegunungan dan budaya kearifan lokal.

Pepaduan tersebut menjadikan salah satu destinasi wisata yang cocok untuk dikunjungi bersama keuarga besar.

Dengan lahan wisata seluas 1,5 hektar ini wisatawan bisa menikmati wahana flying fox, menangkap ikan, dan wahana lainnya.

Di sini juga terdapat wahana edukasi dengan mengenalkan sejumlah budaya lokal Indonesia. Berlokasi di Jalan Pagarbetis, Citengah, Kecamatan Sumedang Selatan, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat 45311.

  1. Kampoeng Ciherang

Kampoeng Ciherang ini menawarkan tempat wisata alam dengan konsep pohon pinus, yang berada di tengah pepohonan menjulang tinggi.

Halaman:

Editor: Resa Mutoharoh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x