Berbeda Dari Wagub Jabar, Begini Respon Cinta Laura Tanggapi Soal Bocah SD Meninggal Karena Kasus Bully

- 25 Juli 2022, 16:06 WIB
Berbeda Dari Wagub Jabar, Begini Respon Cinta Laura Tanggapi Soal Bocah SD Meninggal Karena Kasus Bully.
Berbeda Dari Wagub Jabar, Begini Respon Cinta Laura Tanggapi Soal Bocah SD Meninggal Karena Kasus Bully. /Instagram @claurakiehl

BANDUNGRAYA.ID - Pada kali ini akan membahas berbeda dari Wagub Jabar, begini respon Cinta Laura tanggapi soal bocah SD meninggal karena kasus bully.

Wagub Jabar, UU Ruzhanul Ulum menanggapi kasus bully dan kekerasan seksual yang dialami seorang bocah SD inisial FH dari Tasikmalaya, Jawa Barat.

Bahkan Wagub Jabar itu justru menganggap hal tersebut sebagai sebuah candaan dan hal yang biasa.

Wagub Jabar itu juga sempat menyatakan bahwa kasus perundungan setubuhi kucing ini tak perlu dibawa ke pengadilan.

Baca Juga: Link Nonton Film KKN di Desa Penari Terbaru, Telah Tayang di LK21, Telegram, dan IndoXXI?

Sebagai Duta Anti Kekerasan terhadap Perempuan dan Anak yang ditunjuk oleh Kemen PPPA, Cinta Laura turut menanggapi sikap dari Wagub Jabar ini dalam unggahan Instagramnya @claurakiehl yang dikutip BANDUNGRAYA.ID pada Senin 25 Juli 2022.

"UU Perlindungan Anak ada, begitupun UU TPKS. Tapi bagaimana undang-undang tersebut bisa benar-benar diimplimentasikan dan berfungsi sebagai perlindugan bagi korban-korban pelecehan, perundungan dan kekerasan jika orang-orang yang berkuasa tidak memiliki rasa empati dan pengertian tentang isu-isu ini," tulis Cinta Laura.

"Memalukan juga melihat bahwa mereka tidak sadar dampak jangka panjangnya terhadap kesehatan mental dan produktifitas masyarakat kita," tulisnya lagi.

Baca Juga: 4 Remaja Masuk RSJ Akibat Kecanduan Main Gim, Wagub Jabar: Dampak Handphone Sangat Luar Biasa

"Jangan biarkan tindakan-tindakan seperti ini terus dinormalisasikan. Pelaku harus menerima sanksi/hukum atas perbuatan mereka." tutup Cinta Laura.

Halaman:

Editor: Alvian Hamzah Jaenul Bahar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x