Fosfen Music Festival 2022 di Bandung Batal, Netizen Ngamuk Banjiri Kolom Komentar: RUGI!

- 12 November 2022, 08:39 WIB
Fosfen Music Festival 2022 di Bandung Batal, Netizen Ngamuk Banjiri Kolom Komentar: RUGI!
Fosfen Music Festival 2022 di Bandung Batal, Netizen Ngamuk Banjiri Kolom Komentar: RUGI! /@thesigit_

Selain para penonton yang marah, para pemilik tenant makanan yang rencananya akan didirikan pada acara tersebut juga mengaku marah dan kecewa.

”Wooiiii resto gua udah keluar puluhan juta beli bahan baku,” tulis pemilik akun @michellerieann.

Sampai artikel ini dimuat, postingan tersebut telah mendapatkan 6.632 komentar dan 3039 likes.

Selain itu, belum ada konfirmasi lebih lanjut terkait Fosfen Music Festival akan diadakan kembali pada tanggal sekian dan perihal pengembalian tiket penonton.

Baca Juga: Piala Dunia 2022 Qatar: Belgia Resmi Umumkan Daftar Pemainnya, Ada Banyak Bintang Lama?

Fosfen Music Festival yang merupakan salah satu acara musik terbesar akan dilaksanakan selama dua hari di Bandung pada 12-13 November 2022.

Fosfen Music Festival akan digelar di Laswi Heritage tepatnya di Kelurahan Kacapiring, Kecamatan Batununggal, Kota Bandung.

Acara ini akan menampilkan lebih dari 40 musisi yang beberapa dianataranya merupakan penanyayi apapan atas seperti JKT 48, Iqbaal Ramadhan, Danilla dan masih banyak lagi.

Rencananya Fosfen Music Festival akan dibuka mulai pukul 11.00 WIB.

Namun, tingginya antusiasme para penonton membuat tiket Fosfen Music Festival hampir seluruhnya habis terjual.

Halaman:

Editor: Rizal Sunandar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah