Rekomendasi Drama Korea dengan Rating Tinggi yang Bisa Kamu Tonton saat Dirumah Aja

- 30 Juli 2023, 20:05 WIB
Rekomendasi Drama Korea dengan Rating Tinggi yang Bisa Kamu Tonton saat Dirumah Aja
Rekomendasi Drama Korea dengan Rating Tinggi yang Bisa Kamu Tonton saat Dirumah Aja /Tangkap layar YouTube.com/@Netflix Philippines

BANDUNGRAYA.ID - Salah satu kegiatan yang menarik untuk dilakukan di akhir pekan adalan menonton.
 
Seperti menonton film bioskop dan menonton sebuah pertunjukan di taman bermain. Itu semua akan lebih menyenangkan jika dilakukan bersama teman atau pasangan. 
 
Tapi bagaimana jika teman atau pasangan kamu sedang sibuk atau kamu memang mager (malas gerak) untuk pergi keluar rumah?
 
Solusinya yaitu menonton dirumah. Kamu juga bisa 'me time' dengan menonton serial favorit kamu. Seperti menonton drama korea. 
 
Berikut ada beberapa rekomendasi drama korea yang ratingnya tinggi dan ceritanya menarik yang bisa kamu tonton dirumah. 
 
1. Doctor Cha (2023) 
Serial Korea terbaru Doctor Cha yang ditayangkan oleh JTBC dan Netflix sukses meraih rating tinggi di awal. Sinopsis Doctor Cha ini tentang kehidupan rumah tangga dan pekerjaan sebagai dokter.
 
Drama ini disutradarai oleh Kim Dae Jin. Dan naskahnya ditulis oleh Jung Yeo Rang. Doctor Cha tayang perdana sejak 15 April 2023 dengan 16 episode.
 
Cha Jeong Suk (Uhm Jung Hwa) menikah dengan Seo In Ho (Kim Byung Chul), yang merupakan seorang dokter kepala ahli bedah di sebuah rumah sakit universitas. Dia memiliki kepribadian yang tegas, sensitif, dan teliti. 
 
Cha Jeong-Suk telah menjadi ibu rumah tangga selama 20 tahun terakhir, setelah melepaskan karirnya sebagai dokter residen. Setelah 20 tahun, dia memutuskan untuk memulai kembali sebagai residen medis.
 
2. The Bad  Good Mother (2023) 
Young Soon (Ra Mi Ran) adalah seorang ibu tunggal dan mempunyai peternakan babi. Dia membesarkan putranya Choi Kang Ho sendirian. Young Soon membuat dirinya menjadi seorang ibu yang buruk dan ketat dengan Kang Ho, karena dia tidak ingin Kang Ho menjadi seperti dia.
 
Sekarang, Kang Ho (Lee Do Hyun) sudah beranjak dewasa. Dia bekerja sebagai jaksa dan mempunyai kepribadian yang berhati dingin. Saat mengejar karirnya dan menyimpan rahasia besarnya sendirian, dia bahkan menolak ibunya, Young Soon.
 
Suatu hari, Kang Ho mengalami kecelakaan tidak terduga yang membuatnya kembali menjadi seperti anak kecil. Dia pindah kembali ke kampung kelahirannya dan memulai hidup baru dengan ibunya yang jahat, Young Soon. 
 
Sementara itu, Mi Joo (Ahn Eun Jin) ia merupakan teman masa kecil Kang Ho. Dia memiliki hati yang hangat dan merupakan tipe orang yang tidak bisa menjauh dari ketidakadilan. Dia bertemu Kang Ho lagi setelah sekian lama, yang telah menjadi seperti anak kecil, dan hidupnya berubah.
 
3. Crach Course in Romance (2023) 
Nam Haeng Seon (Jeon Do Yeon) dulunya adalah atlet nasional. Dia sekarang menjalankan toko lauk. Dia memiliki kepribadian yang positif dan stamina yang luar biasa. 
Dia berusaha lagi untuk memasuki bidang pendidikan swasta, yaitu untuk keponakannya yang sedang mempersiapkan ujian masuk universitas. Tanpa diduga, Nam Haeng Seon terlibat romansa dengan Choi Chi Yeol (Jung Kyoung Ho).
 
Choi Chi Yeol adalah guru les populer di bidang pendidikan swasta yang dikenal sebagai guru Ilta (guru paling populer). Dia bekerja keras dalam pekerjaannya. Sebagai guru bagi semua muridnya, dia berbicara tanpa syarat dan menerapkan kecakapan memainkan pertunjukan dalam pelajarannya.
 
Dia telah mengumpulkan kekayaan dan ketenaran sebagai instruktur populer, tetapi, dengan kesuksesan yang meningkat, dia menjadi lebih sensitif, berduri, dan acuh tak acuh terhadap orang. Dia kemudian bertemu Nam Haeng Seon dengan kepribadiannya yang super positif dan stamina yang luar biasa itu. Hubungan antara Nam Haeng Seon dan Choi Chi Yeol berkembang secara romantis.***

Editor: Resa Mutoharoh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah